Michael Carrick: Kehormatan Memimpin Manchester United dan Mengangkat Standar Tim

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita
ARSIP - Pelatih sementara Manchester United, Michael Carrick, berjalan keluar lapangan pada akhir pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Arsenal di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 2 Desember 2021. United memenangkan pertandingan dengan skor 3-2. (Sumber: AP Photo/Dave Thompson)

MANCHESTER, KOMPAS.TV — Michael Carrick menegaskan komitmennya untuk mengangkat standar performa Manchester United setelah resmi ditunjuk sebagai pelatih kepala tim utama hingga akhir musim 2025/26. 

Carrick menyebut tanggung jawab memimpin klub sebagai sebuah kehormatan besar, sekaligus tantangan yang menuntut fokus dan persatuan.

“Memimpin Manchester United adalah sebuah kehormatan,” ujar Carrick dalam pernyataan resminya dikutip dari laman resmi Manchester United, Rabu (14/1/2026).

Baca Juga: Manchester United Tersingkir dari Piala FA, Caretaker Darren Fletcher: Rasanya Campur Aduk

Ia menekankan pemahamannya terhadap tuntutan sukses di Old Trafford, seraya menggarisbawahi prioritas utama: membantu para pemain mencapai standar tinggi yang menjadi ciri khas klub.

Carrick menyampaikan bahwa pekerjaan terpentingnya saat ini adalah memastikan standar performa dan profesionalisme ditegakkan secara konsisten.

Menurutnya, standar tersebut bukan sekadar target teknis, melainkan budaya yang harus tercermin dalam latihan, pertandingan, dan respons tim di bawah tekanan.

Ia juga menyoroti keyakinannya terhadap skuad yang ada. 

Carrick menyebut telah bekerja dengan sebagian pemain sebelumnya dan terus mengikuti perkembangan tim dalam beberapa tahun terakhir.

“Saya memiliki kepercayaan penuh pada talenta, dedikasi, dan kemampuan mereka untuk meraih hasil,” katanya.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • Michael Carrick Manchester United
  • pelatih baru Manchester United
  • Carrick debut Derby Manchester
  • Manchester United vs Manchester City
  • Derby Manchester 2026
  • Man United terbaru
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dortmund Menang 3-0 Atas Bremen, Kokoh di Posisi Kedua Bundesliga
• 5 jam lalurepublika.co.id
thumb
Bridgestone Perkenalkan Konsep Outlet Premium di Jakarta
• 19 jam lalumedcom.id
thumb
Daftar Makanan Diet untuk Golongan Darah A
• 11 jam laluinsertlive.com
thumb
Allano Jadi Korban Rasialisme Usai Lawan Persib, Persija Angkat Suara
• 13 jam lalukumparan.com
thumb
Prognosa IHSG Sentuh 9.700 di 2026 Terdorong Disiplin Fiskal Prabowo
• 14 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.