Klaim Sering Transfer ke Keluarga di Banyuwangi, Kuasa Hukum Denada Menangkis Tuduhan Penelantaran Anak

tvonenews.com
6 jam lalu
Cover Berita

tvOnenews.com - Penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan tengah menghadapi gugatan hukum terkait dugaan penelantaran anak. 

Gugatan tersebut diajukan oleh seorang pemuda asal Banyuwangi, Jawa Timur, bernama Ressa Rizky Rossano (24), ke Pengadilan Negeri (PN) Banyuwangi.

Ressa mengklaim dirinya merupakan anak kandung Denada. 

Ia menuding sang penyanyi telah menelantarkannya sejak masih kecil hingga dewasa. 

Atas tudingan tersebut, Ressa menuntut ganti rugi dengan nilai yang dikabarkan mencapai Rp7 miliar.

Kuasa hukum Ressa, Ronald Armada, menyampaikan bahwa kliennya merasa tidak pernah mendapatkan perhatian maupun tanggung jawab dari Denada yang disebut sebagai ibu kandungnya. 

Ressa Rizky dan Denada
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com / tvOne - Happy Oktavia / Instagram @denadaindonesia

Menurut Ronald, Ressa baru mengetahui fakta mengenai ibu kandungnya tersebut setelah sang nenek, Emilia Contessa, meninggal dunia.

Selama ini Ressa tinggal bersama adik Emilia Contessa yang dikiranya sebagai orang tua kandungnya, dan Denada merupakan kakak sepupunya.

Ronald menilai Denada seharusnya menjalankan kewajibannya sebagai orang tua.

“Sampai sekarang saya lihat, ucapan terima kasih saja sekali selama 24 tahun tidak pernah terjadi,” ujar Ronald, sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Cumicumi.

“Bahkan tanya ke pengasuhnya, tidak pernah terjadi,” lanjutnya.

Menanggapi tudingan tersebut, kuasa hukum Denada, Muhammad Ikbal, memberikan bantahan tegas. 

Moch Iqbal, Kuasa Hukum Denada
Sumber :
  • YouTube Cumicumi

Ia menyatakan bahwa hubungan Denada dengan keluarga di Banyuwangi selama ini berjalan dengan baik dan tidak seperti yang dituduhkan.

“Hubungannya selama ini baik-baik, bahkan sering transfer kok, ngasih mobil juga,” kata Ikbal, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

Ikbal juga mengaku kliennya terkejut dengan munculnya tudingan penelantaran tersebut, terlebih setelah ibunda Denada meninggal dunia.

“Kok tiba-tiba setelah mamanya Mbak Denada meninggal, tiba-tiba ada tudingan seperti itu. Mbak Denada juga kaget,” tambahnya.

Saat ditanya apakah Denada hanya membiayai Ressa atau seluruh keluarga di Banyuwangi, Ikbal menegaskan bahwa bantuan diberikan secara menyeluruh.

“Semua, membiayai semua keluarga, tidak hanya Ressa,” ujarnya.

Potret Denada
Sumber :
  • Instagram @denadaindonesia

Ia kembali menegaskan bahwa seluruh tudingan yang diarahkan kepada Denada tidak benar dan siap dibuktikan di hadapan hukum.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rumah Kompos Tekan Timbulan Sampah, DLH Surabaya Hemat Rp6,73 Miliar per Tahun
• 4 jam lalurealita.co
thumb
Saham ENZO Naik 125% Didorong Optimisme Akuisisi
• 4 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Manchester City Kalahkan Newcastle United, Pep Guardiola Malah Ngamuk Gara-Gara Hal Ini
• 7 jam lalutvonenews.com
thumb
Ekonomi RI Ditarget Tumbuh 6% di 2026, Ekonom Ingatkan Ada Bahaya Ini
• 9 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Anggotanya Terjaring OTT KPK, IKPI Minta Maaf dan Desak Percepatan RUU Konsultan Pajak
• 3 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.