Prabowo Targetkan Bangun 500 Sekolah Unggulan dalam 4 Tahun

okezone.com
3 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menegaskan, penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) menjadi kunci utama kemajuan suatu bangsa. Karena itu, keberadaan sekolah unggulan seperti SMA Taruna Nusantara sangat dibutuhkan oleh negara.

“Hanya dengan ilmu pengetahuan dan teknologi kita dapat mencapai tingkat peradaban yang tinggi. Dengan demikian kita dapat memberi kesejahteraan kepada rakyat Indonesia. Kita dapat memberi kualitas hidup kepada seluruh rakyat Indonesia untuk hidup dalam kondisi yang baik. Hidup lepas dari kemiskinan dan kelaparan,” ujar Prabowo saat meresmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur, dikutip Rabu (14/1/2026).

Prabowo menjelaskan, sekolah-sekolah unggulan yang menyiapkan putra-putri terbaik bangsa telah lama menjadi bagian penting dalam pembangunan di berbagai negara maju maupun negara yang berkembang pesat.

Baca Juga :
Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Prabowo Gandeng TNI-Polri Perkuat Disiplin Siswa

Di negara-negara yang maju bahkan terdapat puluhan hingga ratusan sekolah unggulan seperti Taruna Nusantara. Di Malaysia sudah lebih dari 20 sekolah sejenis, di Inggris bahkan sudah ratusan tahun memiliki sekolah unggulan seperti ini.

Menurut Prabowo, SMA Taruna Nusantara sejak awal didirikan untuk menjaring peserta didik dengan kapasitas akademik unggul, kemudian dibina secara intensif agar mampu menguasai ilmu pengetahuan dengan cepat dan kelak menjadi kader bangsa yang berkontribusi bagi negara.

Saat ini, pemerintah telah mengembangkan SMA Taruna Nusantara di sejumlah wilayah. Selain kampus utama di Magelang yang berdiri sejak 1990, kini telah beroperasi kampus di Malang, Jawa Timur dan Cimahi, Jawa Barat. Pemerintah juga tengah membangun kampus baru di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan, Minahasa Sulawesi Utara, serta Pagar Alam, Sumatera Selatan.

Baca Juga :
Siswa SMA Taruna Nusantara Idolakan Prabowo: Disiplin adalah Napasku

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sutiyoso Lega Tiang Monorel Mangkrak Jalan Rasuna Said Dibongkar: Sudah Puluhan Tahun jadi Besi Tua
• 4 jam laluliputan6.com
thumb
Tampil di Peluncuran Sekolah Rakyat, Danton Polisi Cilik Dapat Beasiswa Presiden
• 3 jam lalukumparan.com
thumb
Demo Besar-besaran! Buruh Bakal Geruduk DPR dan Kemnaker Besok, Bawa 4 Tuntutan
• 8 jam lalutvonenews.com
thumb
Teknologi Robotik dalam Pengobatan Kanker Prostat: Bagaimana Perkembangannya di Dunia dan Indonesia?
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Jabat Kapolres Batu, AKBP Aris Purwanto Komitmen Teruskan Program Pejabat Sebelumnya 
• 20 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.