Cerita Jessica Iskandar soal Pria Pakai Ilmu Hitam demi Dekati Dirinya

insertlive.com
7 jam lalu
Cover Berita

Jessica Iskandar bersuara usai membaca memoar viral 'Broken Strings' karya Aurelie Moeremans.

Memoar yang berisi pengalaman Aurelie sebagai korban dari child grooming dari kekasihnya itu menuai simpati publik.

Viralnya memoar tersebut disyukuri Aurelie karena publik akhirnya terbuka soal isu child grooming yang masih diabaikan di Indonesia.

Salah satu artis yang membahas soal karya Aurelie Moeremans adalah Jessica Iskandar.

Jessica Iskandar bahkan membuka cerita masa lalunya soal asmara yang mengejutkan publik.

"Baru selesai baca Broken Strings dan aku super shock! Aurelie hebat sudah melewati, menang dan bahagia saat ini," kata Jessica Iskandar.

"Terima kasih sudah bercerita, semoga tidak ada Aurelie kecil lain. Semoga aku bisa mengajarkan anak-anakku batas, pola, dan caranya keluar jika terjebak," lanjutnya.

Jessica Iskandar pun membagikan pengalamannya dengan lawan jenis yang membahas soal ilmu hitam.

"Pada zamanku, ada lelaki yang baru chat bentar, ketemu 1-2 kali langsung berani nyosor. Ada yang menggunakan segala cara agar aku lemah dan nyosor," tuturnya.

"Anehnya mereka ini tidak bisa menghargai keputusan aku jika tidak mau. Untungnya hal seperti ini tidak perlu pikir panjang untuk cut off," lanjutnya.

"Tapi ada juga yang lebih hina menggunakan ilmu hitam. Di sinilah iman diuji dan butuh perhatian orang sekitar. OMG, serem banget tahu!!," kata Jedar lagi.

Hal ini membuat Jedar meminta agar orang tua lebih waspada lagi untuk menjaga anak-anaknya.

"Di zaman sekarang, sesuatu bergerak lebih cepat dan lebih berbahaya. Please lingkungan sangat berpengaruh kepada siapa kita berhadapan," imbuhnya.

"Pilih pergaulan yang baik, kenali tanda-tanda toxic dan selalu waspada, jadikan hubungan orang tua dan anak selalu terbuka," pungkasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Baznas Provinsi Banten Buka Rekrutmen Relawan Ramadan 1447 H, Cek Syarat dan Cara Daftarnya
• 19 jam lalukompas.tv
thumb
Datangi KPK, Menteri Airlangga: Bahas Rencana Pembelian Energi dan Pesawat
• 21 jam lalurctiplus.com
thumb
KPK Endus Aliran Duit Suap Pajak ke Pejabat DJP Kemenkeu
• 14 jam laluviva.co.id
thumb
Tom Hiddleston Jatuh Cinta pada Sinema India Berkat Shah Rukh Khan
• 1 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Gibran Blak-blakan Tak Punya Program dan Visi Misi, Apa Kabar Lapor Mas Wapres?
• 6 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.