2 Buruh Bangunan di Bali Terbakar Akibat Tersengat Listrik saat Cari Kucing

kumparan.com
7 jam lalu
Cover Berita

Dua orang buruh bangunan tersengat listrik saat mengevakuasi kucing di atap sebuah toko nail art di Jalan Raya Pantai Pererenan, Desa Pererenan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, Kamis (15/1).

Kedua buruh bangunan itu bernama Salis Budiono (36 tahun) dan Adit Tiyan Susanto (28 tahun).

Dalam insiden ini, Salis mengalami luka bakar pada wajah dan badan. Sedangkan, Adit mengalami luka bakar pada bagian bahu sebelah kiri dan syok.

"Telah terjadi diduga orang tersengat arus listrik pada saat bekerja di rooftop lantai 2 di Nail lesss Studio," kata Pejabat Sementara (PS) Kasubsipenmas Polres Sihumas Polres Badung, Aiptu Ni Nyoman Ayu Inastuti saat dihubungi.

Insiden ini bermula saat mandor proyek bernama Hendrik meminta kedua korban mencari kucing yang lalu lalang di sekitar bangunan proyek, sekitar pukul 10.00 WITA. Keberadaan kucing ini dikhawatirkan memicu bahaya dan keamanan saat buruh kerja.

"Berdasarkan keterangannya, korban berencana mengecek area rooftop studio untuk mencari keberadaan seekor kucing atas instruksi mandor," katanya.

Hendrik meminta keduanya mencari di sekitar puncak atap yang ada di lantai II bangunan. Tak berselang lama, Ratna, seorang karyawan nail art mendengar suara benda jatuh di depan toko.

Ratna kaget bukan kepalang saat melihat Salis sudah tergeletak tak berdaya di depan toko. Salis jatuh dari lantai 2 dan ditolong seorang WNA yang sedang melintas. WNA itu memberikan Salis air mineral agar tenang.

Salis lalu meminta Ratna mengecek keberadaan Adit yang masih berada di lantai 2. Ratna bersama mandor dan buruh proyek lainnya mengecek kondisi Adit. Adit ditemukan dalam keadaan pingsan. Mereka lalu meminta pertolongan BPBD untuk mengevakuasi korban.

"Kedua korban telah dievakuasi dan dirujuk ke RSUD Mangusada dengan menggunakan ambulans untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut," katanya.

Polisi belum mengetahui apakah kucing berhasil ditemukan atau tidak. Mandor dan buruh proyek saat itu fokus menolong kedua korban.

"Tidak diketahui kucing berhasil ditemukan atau tidak. Semua fokus menyelamatkan korban," katanya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pascabanjir Sumatra, Penanganan Beralih ke Pemulihan Layanan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar
• 23 jam lalusuara.com
thumb
Said Iqbal Minta Pemprov DKI Subsidi Rp200 Ribu untuk Buruh Tiap Bulan Jika UMP Tidak Rp5,89 Juta
• 3 jam lalukompas.tv
thumb
Video: Surplus Perdagangan China Tembus Rekor US 1,2 Triliun
• 17 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Laras Faizati Divonis Percobaan 6 Bulan Buntut Hasut Bakar Mabes Polri, Bakal Dibebaskan dari Tahanan
• 9 jam laluviva.co.id
thumb
Lapas Kelas IIA Pekanbaru Bagikan Perlengkapan Dasar untuk Warga Binaan
• 22 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.