BPJS Ketenagakerjaan Koordinasi dan Optimalisasi Layanan Manfaat Program Untuk Kader Surabaya Hebat

realita.co
2 jam lalu
Cover Berita

SURABAYA (Realita) — BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Surabaya Karimunjawa terus berkomitmen dalam memperluas perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan melalui kegiatan Koordinasi dan Optimalisasi Layanan Manfaat Program BPJS Ketenagakerjaan kepada Kader Surabaya Hebat (KSH). 

Bertempat di Ruang Rapat BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa, kegiatan pada Selasa (13/01/2026) ini dihadiri Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Kesejahteraan Rakyat (Bapemkesra) Kota Surabaya serta perwakilan dari 8 kecamatan binaan BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa.

Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Kepatuhan Perusahaan

Kegiatan ini menjadi wadah strategis untuk memperkuat sinergi antar pemangku kepentingan dalam rangka meningkatkan pemahaman serta optimalisasi layanan manfaat program BPJS Ketenagakerjaan bagi para Kader Surabaya Hebat.

Dalam kegiatan ini, Adventus Edison Souhuwat selaku Kepala BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa menekankan pentingnya pemahaman menyeluruh terhadap program dan manfaat BPJS Ketenagakerjaan seperti Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), serta program perlindungan lainnya yang bertujuan memberikan rasa aman dan perlindungan sosial bagi para pekerja, termasuk Kader Surabaya Hebat yang berperan aktif dalam pelayanan masyarakat.

Selain itu, dilakukan pula sosialisasi penggunaan aplikasi SIPP (Sistem Informasi Pelaporan Perusahaan) sebagai sarana digital yang memudahkan pengelolaan kepesertaan. Melalui SIPP, peserta dapat melakukan pembayaran iuran, penonaktifan maupun penambahan tenaga kerja, mengunduh kartu digital tenaga kerja, melakukan pelaporan klaim melalui e-PLKK, serta menyampaikan berbagai laporan data tenaga kerja lainnya secara cepat, mudah, dan transparan.

Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Raya Perkuat Optimalisasi Perlindungan Pekerja Jasa Konstruksi

BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa juga menghimbau kepada KSH di masing-masing Kecamatan agar senantiasa tertib administrasi, khususnya dalam hal pembayaran iuran yang dilakukan secara tepat waktu pada bulan berjalan dan tidak melewati bulan berikutnya. Ketertiban administrasi ini sangat penting untuk memastikan keberlangsungan kepesertaan dan optimalnya perlindungan manfaat bagi para tenaga kerja.

Tidak kalah penting, peserta diberikan edukasi terkait pelaporan Kecelakaan Kerja melalui sistem e-PLKK yang terintegrasi dalam aplikasi SIPP. BPJS Ketenagakerjaan menegaskan agar setiap kejadian kecelakaan kerja dapat segera dilaporkan dan tidak mengalami keterlambatan, sehingga proses penanganan dan pemberian manfaat kepada peserta dapat dilakukan secara cepat dan tepat.

Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Bojonegoro Bayarkan Klaim Ratusan Miliar Rupiah Sepanjang 2025

Melalui kegiatan koordinasi ini, BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa berharap terjalin pemahaman yang selaras serta komitmen bersama antara BPJS Ketenagakerjaan, Bapemkesra Kota Surabaya, dan seluruh kecamatan binaan, demi mewujudkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan yang optimal dan berkelanjutan bagi Kader Surabaya Hebat. gan

 

Editor : Redaksi


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Protes Penagihan Utang saat Warga Dilanda Bencana, Emak-Emak di Aceh Tengah Geruduk DPRK Minta Diringankan
• 1 jam lalutvonenews.com
thumb
Meski Sudah Lama Tayang, The Oath of Love Masih Sering Direkomendasikan: Romantis, Manis, dan Penuh Momen Komedi
• 22 jam lalugrid.id
thumb
Pernyataan Druze tentang Israel Sang Penyelamat dan Nasib Suriah Picu Kemarahan Warganet Arab
• 20 jam lalurepublika.co.id
thumb
Taruna Poltekpin Fokus Bersihkan Lapas, Rumah Dinas, dan Sekolah di Aceh
• 20 jam laludisway.id
thumb
Denada Diminta Berikan Bukti jika Tak Akui Ressa Anak Kandung
• 22 jam laluinsertlive.com
Berhasil disimpan.