Penulis: Christhoper Natanael Raja
TVRINews, Jakarta
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menyambut positif tantangan berada satu grup dengan Vietnam, juara bertahan ASEAN Championship, pada edisi 2026.
Ia menilai laga melawan Vietnam justru menjadi ujian penting bagi perkembangan mental dan kualitas skuad Garuda.
Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, serta pemenang laga play-off antara Brunei Darussalam atau Timor Leste.
Hasil tersebut diketahui setelah official drawing yang digelar di Jakarta, Kamis, 15 Januari 2026.
“Luar biasa. Bagus sekali. Kami memang harus diuji,” ujar Herdman ketika ditemui oleh wartawan termasuk tvrinews.com, Kamis, 15 Januari 2026.
Menurutnya, pengalaman Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia menjadi bekal berharga untuk menghadapi pertandingan besar di level regional.
Ia menyebut para pemain sudah merasakan atmosfer laga berintensitas tinggi, termasuk hasil positif maupun kekecewaan.
“Setelah melalui kualifikasi Piala Dunia dan merasakan kekecewaannya, para pemain justru menginginkan momen-momen seperti ini. Mereka sudah bermain di pertandingan besar, mendapatkan hasil bagus, dan juga menderita. Semua pelajaran itu akan kami terapkan saat menghadapi juara bertahan,” kata Herdman.
Pelatih asal Inggris itu juga menilai posisi Indonesia sebagai tim nonunggulan saat menghadapi Vietnam justru bisa menjadi keuntungan tersendiri.
“Ketika melawan juara bertahan, Anda adalah underdog. Dan saya rasa para pemain serta penggemar kami akan menikmati peran itu,” ujar Herdman.
ASEAN Championship 2026 akan menjadi turnamen perdana Herdman bersama Timnas Indonesia.
Ajang ini dijadwalkan berlangsung pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026 dengan format kandang dan tandang.
Turnamen tersebut menjadi tolok ukur awal bagi Herdman untuk mengukur kesiapan, mental bertanding, serta daya saing Timnas Indonesia di tengah ketatnya persaingan Asia Tenggara.
Editor: Redaktur TVRINews





