Refly Harun Tuding Penyidik Panik Limpahkan Berkas Roy Suryo Cs ke Kejaksaan

okezone.com
2 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Pengacara Roy Suryo Cs, Refly Harun, menilai pelimpahan berkas kasus dugaan fitnah ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo atau Jokowi dengan tersangka Roy Suryo Cs yang terburu-buru ke Kejaksaan menandakan penyidik tidak profesional dan panik.

"Paniknya barangkali ada tuntutan di sebelah sana, kapan ini dinaikkan, kapan ini ditahan, dan lain sebagainya. Jadi ada kepanikan seperti itu. Makanya kami menengarai penyidiknya tidak independen, ini sepertinya," ujarnya dalam program Interupsi bertema Kasus Dilimpahkan, Roy Suryo Cs Siap Disidang? sebagaimana disiarkan Official iNews, Kamis (15/1/2026).

Baca Juga :
Kasus Ijazah Jokowi Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kubu Roy Suryo Cs: Prematur!

"Kenapa begitu? Pertama, saksi dan ahli yang kita ajukan itu belum diperiksa dan baru akan diperiksa pada 20 Januari nanti. Bayangkan, tapi sudah dilimpahkan itu barang. Ini menunjukkan penyidik tidak profesional atau penyidiknya panik," tuturnya.

Ia menambahkan, berdasarkan pengamatannya terhadap dasar-dasar Roy Suryo Cs ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut, tidak ada dasar yang relevan. Misalnya, terkait Pasal 310 KUHP tentang pencemaran nama baik.

"Berikutnya, kalau kita lihat dasar-dasar pentersangkaan tersebut, tidak ada yang relevan dari enam pasal itu, kita katakan. Pasal 310 mengenai pencemaran nama baik itu tidak berlaku kalau terkait kepentingan publik," katanya.

Baca Juga :
Temui Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Jokowi Buka Peluang Restorative Justice

(Arief Setyadi )


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rosan: Investasi Sepanjang 2025 Lampaui Target, Serap Tenaga Kerja 2,71 Juta Orang
• 4 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Pernyataan Jujur Louis Tomlinson soal BTS Bikin Fans One Direction Terkejut
• 21 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Ribuan Buruh Geruduk Gedung DPR, Minta Revisi UMR Jakarta hingga Tolak Pilkada Dipilih DPRD
• 11 jam laluokezone.com
thumb
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Kevin Diks Kena Sial di Liga Jerman tapi Rating-nya Paling Bagus Sendiri
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Manchester United tak Belanja Pemain di Bursa Transfer Januari, Andalkan Skuad yang Ada
• 2 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.