Bojan Hodak Sebut Performa Persib Bandung Masih Bisa Ditingkatkan

genpi.co
10 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Pelatih Kepala Persib Bandung Bojan Hodak mengaku memiliki sejumlah catatan yang harus diperbaiki pada timnya.

Bojak Hodak merasa tidak terlalu puas dengan penampilan para pemainnya pada putaran pertama kompetisi Super League musim ini.

Ketidakpuasannya tersebut, karena masih banyak pemain gagal mencetak gol dari titik putih, sering kebobolan pada menit-menit akhir laga, dan tiga kali kekalahan.

Pelatih asal Kroasia itu menyatakan tidak bisa protes. Sebab, para pemain memberikan penampilan yang baik, dan tim di posisi pertama klasemen.

“Kami berada di posisi nomor satu. Baik itu di liga domestik dan grup ACI 2. Ini hal bagus. Tetapi, masih bisa lebih baik,” katanya dikutip dari situs tim, Jumat (16/1).

Hodak juga menekankan pentingnya mempunyai lini pertahanan yang solid, yang mana Persib baru kebobolan 11 gol dari 17 laga di Super League.

“Sejauh ini, pertahanan kami yang terbaik di kompetisi. Tentu saja, ini merupakan kunci (keberhasilan),” tuturnya.

Sementara itu, untuk produktivitas gol masih kalah dibandingkan dengan Malut United, Persija Jakarta, dan Borneo FC.

Persib dalam 17 laga mencetak 27 gol, sedangkan Persija 32, Malut United 33, dan Borneo FC mengemas 31 gol.

“Pertandingan bisa dimenangkan melalui serangan. Tetapi, pertahanan juga bisa memenangkan gelar juara,” ucapnya. (*)

Video populer saat ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Aktivitas ekonomi AS catat peningkatan saat tekanan tarif berlanjut
• 10 jam laluantaranews.com
thumb
Indonesia Kemungkinan Diisi Mayoritas Pemain Super League di Piala AFF
• 15 jam lalumedcom.id
thumb
Real Madrid Tersingkir di Copa del Rey, Begini Sindiran Pique untuk Arbeloa
• 21 jam lalumedcom.id
thumb
Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca 16–22 Januari
• 21 jam lalumerahputih.com
thumb
Kisah dan Fakta Sejarah Isra Mikraj Nabi Muhammad saw.
• 6 jam lalubeautynesia.id
Berhasil disimpan.