KEDIRI, KOMPAS.TV - Persik Kediri mendapatkan dua pemain asing asal Spanyol pada bursa transfer paruh musim Super League 2025/2026.
Salah satu nama rekrutan anyar Macan Putih itu cukup menarik perhatian, yaitu Jon Toral.
Jon Toral didatangkan bersama Chechu Meneses, yang dipinjam Persik dari Malut United.
Baca Juga: Bojan Hodak Ogah Tenggelam dalam Euforia usai Persib Juarai Paruh Musim Super League
Jon Toral merupakan gelandang serang didikan Arsenal dan Barcelona.
Ia juga sempat memperkuat tim senior klub London itu dari 2014 hingga 2017.
Harapan tinggi diapungkan Persik atas kehadiran pemain berusia 30 tahun tersebut.
“Menambah kreativitas dan kekuatan di lini tengah, Jon Toral resmi bergabung dengan Persik Kediri pada paruh musim kedua,” ungkap kubu Persik pada video perkenalannya dikutip dari Antara, Kamis (15/1/2026).
Sepanjang karirnya, Jon Toral lebih banyak menghabiskan waktu di Liga Inggris.
Meski sempat tiga tahun memperkuat tim senior Arsenal, Jon Toral lebih banyak dipinjamkan ke klub lain.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : ANTARA
- persik kediri
- jon toral
- arsenal
- super league
- chechu meneses
- rekrutan anyar




