Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Jadi Satu-Satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

kompas.tv
19 jam lalu
Cover Berita
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat bertanding melawan Jia Heng Jason Teh (Singapura) di babak 32 besar India Open 2026 di New Delhi, India, Rabu (14/1/2026). (Sumber: PBSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, memastikan tempat di babak semifinal India Open 2026 setelah menaklukkan pebulu tangkis Prancis, Christo Popov, pada laga perempat final di New Delhi, Jumat (16/1/2026).

Jonatan menang melalui dua gim langsung dengan skor kembar 21-19, 21-19 dalam pertandingan yang berlangsung selama 52 menit.

"Pertama, puji Tuhan dulu bisa lolos ke babak semifinal lagi. Ini seperti good start lah di awal tahun, di sini dan Malaysia kemarin bisa ke semifinal," kata Jonatan usai laga, dikutip dari Antara. 

"Mudah-mudahan dan saya berharap juga buat di India Open ini bisa melangkah lebih jauh."

"Fokusnya sekarang recovery dulu, menikmati dulu suasananya, enjoy, baru fokus buat besok," ujar Jonatan.

Baca Juga: India Open 2026: Putri KW Ungkap Modal yang Dimilikinya Jelang Hadapi An Se-Young di Perempat Final

Di babak semifinal, Jonatan Christie akan menghadapi wakil Singapura, Loh Kean Yew. 

Sementara itu, wakil Indonesia lainnya di babak perempat final, Putri Kusuma Wardani harus rela angkat koper lebih awal. 

Putri KW harus mengakui keunggulan tunggal putri nomor satu dunia, An Se Young (Korea Selatan). Dalam laga tersebut, Putri KW kalah dengan skor 16-21, 8-21. 

Ini merupakan kekalahan kedelapan Putri KW dari total delapan perjumpaan dengan An Se Young. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV/Antara

Tag
  • hasil india open 2026
  • India Open 2026
  • Jonatan Christie
  • Putri Kusuma Wardani
  • bulu tangkis
  • badminton
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ekonomi Vietnam: Pertumbuhan Tinggi, Tapi Tidak Bebas Risiko
• 4 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Jakarta "Hujani" Langit dengan 1,6 Ton Garam, Strategi Canggih Cegah Banjir Besar di Awal 2026
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
Breaking News: Pesawat ATR 400 Hilang Kontak di Maros Sulsel
• 2 jam laluokezone.com
thumb
Pelaku Asusila di Bus Transjakarta Koridor 1A Diproses Hukum
• 6 jam lalusuara.com
thumb
Jessica Iskandar Ajak Perempuan Saling Menguatkan dan Lebih Menyayangi Diri Sendiri
• 4 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.