Roby Tremonti Malah Diolok-olok Usai Bikin Klarifikasi, Aurelie Moeremans: Itu Urusan...

viva.co.id
8 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Aktris Aurelie Moeremans kembali angkat suara di tengah derasnya spekulasi publik soal memoar yang ia tulis, Broken Strings. Di tengah keviralan buku tersebut, Aurelie secara terbuka meminta warganet untuk menghentikan praktik perundungan dan penyerangan terhadap pihak-pihak yang dikaitkan dengan karakter di dalam bukunya.

Melalui unggahan di akun Threads miliknya, Aurelie menekankan bahwa cerita yang ia bagikan bukanlah pintu untuk memburu sosok nyata di balik karakter fiktif yang ia tuliskan. Ia mengaku merasa tidak nyaman melihat asumsi liar yang berkembang dan berujung pada komentar negatif terhadap individu tertentu. Scroll untuk tahu lebih lanjut, yuk!

Baca Juga :
5 Artis yang Dikaitkan dengan Kisah Kelam Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings
TERPOPULER: Saldo Roby Tremonti Bikin Aurelie Tertegun saat Diajak Nikah, Mawa Maafkan Insanul Fahmi dengan Dua Syarat

"Please.. Aku mau minta satu hal notes penting soal Broken Strings. Tolong jangan membully atau menyerang karakter-karakter yang ada di dalam buku, apalagi kalau itu masih sebatas tebakan-tebakan. Banyak asumsi di luar sana yang belum tentu benar dan jujur aku gak enak bacanya," tulis Aurelie Moeremans, dikutip Sabtu 17 Januari 2026. 

Aurelie kembali menegaskan bahwa inti dari memoar tersebut bukan untuk membuka identitas orang-orang di dunia nyata, melainkan untuk berbagi pengalaman personal yang sarat luka dan proses pemulihan diri.

"Fokus dari cerita ini bukan untuk mencari siapa siapa di dunia nyata, bukan untuk menghakimi, apalagi mengeroyok. Fokusnya adalah pengalaman, luka, dan proses penyembuhan yang aku bagikan dengan sangat jujur," lanjutnya.

Meski demikian, Aurelie juga menyampaikan batasan tegas. Ia menegaskan tidak bertanggung jawab jika ada pihak yang merasa mengidentifikasi dirinya sendiri sebagai salah satu karakter dalam Broken Strings. Menurutnya, klaim sepihak tersebut merupakan urusan masing-masing individu.

"Kalau ada orang yang mengaku sendiri sebagai karakter tertentu, itu urusan masing-masing ya, kalian bebas berpendapat soal itu. Tapi kalau hanya menebak-nebak dan lalu menyerang, plis jangan," tulisnya.

Sebagai istri Tyler Bigenho, Aurelie menegaskan bahwa memoar ini ditulis dengan tujuan meningkatkan kesadaran publik, khususnya bagi mereka yang pernah mengalami relasi toxic, manipulasi emosional, hingga situasi serupa dengan yang ia alami di masa lalu.

Baca Juga :
Soroti Soal Broken Strings, Tengku Zanzabella: Bisa Saja Roby Tidak Seburuk Itu dan Aurelie Tidak Sebaik Itu
Tengku Zanzabella Sebut Roby Tremonti Belum Tentu Bersalah dalam Polemik Buku Aurelie Moeremans
Jumlah Saldo Roby Tremonti Bikin Aurelie Moeremans Tertegun saat Diajak Nikah

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Aditya Triantoro, Sosok di Balik Animasi Nussa Rara yang Ramai Dibahas
• 10 jam laluinsertlive.com
thumb
ICT Goes to School, Upaya Pertamina Bekali Anak Bangsa di Era Digital
• 9 jam lalubisnis.com
thumb
Turun Lagi, Harga Emas Antam Akhir Pekan Ini Dipatok Rp2.663.000 per Gram
• 10 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Cek Bansos Januari 2026: Ini Jadwal PKH dan BPNT Cair serta Cara Cek Penerima Lewat HP
• 6 jam lalutvonenews.com
thumb
Helikopter Caracal TNI AU Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros Sulsel
• 2 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.