Dana Rights Issue GIAA Rp7,77 Triliun Sudah Habis Dipakai, Ini Rinciannya

idxchannel.com
3 jam lalu
Cover Berita

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) telah menyerap seluruh dana hasil rights issue Penawaran Umum Terbatas (PUT) II sebesar Rp7,77 triliun.

Dana Rights Issue GIAA Rp7,77 Triliun Sudah Habis Dipakai, Ini Rinciannya. (Foto Istimewa)

IDXChannel - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) telah menyerap seluruh dana hasil rights issue Penawaran Umum Terbatas (PUT) II sebesar Rp7,77 triliun per 31 Desember 2025. Artinya, tidak ada dana yang tersisa.

Dilansir dari keterbukaan informasi BEI, Sabtu (17/1/2026), rincian penggunaan dana yakni untuk maintenance dan restorasi Rp3,6 triliun, serta pemenuhan maintenance reserve Rp900 miliar.

Baca Juga:
Dirut Garuda (GIAA) Buka Suara soal Insiden Turbulensi GA 712 Jakarta-Sydney

Kemudian alokasi untuk bahan bakar Rp1,73 triliun dan biaya sewa pesawat Rp900 miliar. Selanjutnya, GIAA mengalokasikan untuk biaya restrukturisasi perseroan Rp370 miliar, dan modal kerja lainnya Rp275,88 miliar.

Tanggal efektif PUT II GIAA jatuh pada 2 Desember 2022. Dengan jumlah hasil penawaran umum Rp7,79 triliun dan asumsi seluruh biaya penawaran umum Rp21,51 miliar. Sehingga hasil bersihnya Rp7,77 triliun.

Baca Juga:
Humpuss Maritim (HUMI) Tunjuk Mantan Bos Garuda Indonesia (GIAA) Jadi Direktur Utama

Sebagai informasi, GIAA membuka opsi aksi korporasi lanjutan usai melaksanakan inbreng aset Angkasa Pura Indonesia ke GMF AeroAsia (GMFI) melalui penambahan modal dengan memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu II (PMHMETD II) atau rights issue tahap kedua.

Baca Juga:
Garuda (GIAA) Teken Kontrak Operasional Penerbangan Haji 2026-2028

"Ke depan, sejalan dengan roadmap aksi korporasi 2026 dalam penguatan kinerja bisnis secara group, tidak menutup kemungkinan akan dilakukan aksi korporasi lanjutan guna memperkuat kinerja bisnis Grup," ujar Wakil Direktur Utama Garuda Indonesia Thomas Oentoro dalam konferensi pers virtual, Kamis (27/11/2025).

Harga saham GIAA ditutup turun 3 poin atau 3,06 persen ke level Rp95 per saham pada Kamis 15 Januari 2026.

(Dhera Arizona)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bali Jadi Top Destinasi Pariwisata Dunia, Menpar: Representasi Jutaan Ulasan Objektif Wisatawan
• 5 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Detik-detik Mengerikan Pesawat Indonesia Air Transport Hilang Kontak
• 5 jam lalutvonenews.com
thumb
Pakar BRIN Ungkap Bahaya Air Sinkhole: Mengandung Logam Berat dan Bakteri Berbahaya
• 22 jam lalupantau.com
thumb
Real Madrid Semakin Kacau, Ribuan Fans Kompak Pasang Banner Tuntutan agar Florentino Perez Mundur
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
Sekjen PDIP Tekankan Check and Balance dalam Pembahasan RUU Perampasan Aset
• 5 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.