Sering Kesulitan Mendengar Saat Berkumpul? Kenali Solusi Cerdas untuk Koneksi yang Lebih Jernih

kompas.tv
2 jam lalu
Cover Berita
Signia perkenalkan Integrated Xperience di Indonesia, alat bantu dengar yang sudah dilengkapi kecanggihan teknologi (Sumber: Dok. Signia)

KOMPAS.TV - Momen berkumpul bersama keluarga atau rekan kerja seharusnya menjadi saat yang paling menyenangkan untuk berbagi cerita dan tawa. Namun, bagi sebagian orang, suara bising di restoran atau riuhnya suasana pertemuan justru menjadi tantangan besar untuk menangkap setiap kata. 

Banyak yang akhirnya memilih untuk diam atau sekadar tersenyum karena sulit mengikuti alur pembicaraan yang berpindah dengan cepat. ​Kondisi ini bukan hal yang langka, mengingat data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan lebih dari 1,6 miliar orang di dunia mengalami gangguan pendengaran.

Angka ini bahkan diprediksi akan terus meningkat hingga menyentuh 2,5 miliar orang pada tahun 2050 mendatang jika tidak ditangani dengan tepat. Gangguan pendengaran yang dibiarkan dapat berdampak serius pada kualitas hidup, mulai dari isolasi sosial hingga meningkatnya risiko gangguan kognitif. 

​Salah satu kendala utama alat bantu dengar konvensional adalah kesulitan beradaptasi dengan perubahan arah suara yang terjadi secara cepat. Memahami keresahan tersebut, Signia memperkenalkan Integrated Xperience (IX).

Teknologi terbaru yang dirancang untuk membantu pengguna terlibat aktif dalam diskusi kelompok. Teknologi ini mampu mengidentifikasi serta melacak suara beberapa pembicara sekaligus secara real-time, bahkan di lingkungan yang sangat bising. 

Melalui fitur RealTime Conversation Enhancement, sistem ini mampu menganalisis hingga 192.000 titik data setiap detiknya untuk menyesuaikan suara secara dinamis. Hal ini memastikan ucapan tetap terdengar jernih meskipun pembicara bergerak atau pengguna tidak menghadap langsung ke arah sumber suara. 

Kehadiran inovasi ini diharapkan memberikan kepercayaan diri bagi penggunanya untuk kembali berkontribusi aktif dalam setiap percakapan menantang.

​Dalam studi performa, teknologi Signia IX menunjukkan hasil signifikan di mana 95% pengguna mengalami peningkatan pemahaman ucapan dalam diskusi kelompok. Teknologi mutakhir ini hadir melalui beberapa model unggulan, salah satunya adalah Pure Charge&Go IX yang dilengkapi baterai isi ulang hingga 24 jam. 

Tersedia juga model Intuis 4 IX yang menawarkan kejernihan suara maksimal lengkap dengan fitur streaming Bluetooth untuk telepon, musik, dan audio televisi. Teknologi Integrated Xperience dari Signia ini kini bisa didapatkan secara eksklusif melalui Hearing Aid Melawai di berbagai kota di Indonesia. 

Sebagai penyedia solusi pendengaran sejak 1997, Hearing Aid Melawai berkomitmen memberikan layanan komprehensif yang didukung tenaga profesional internasional. Dengan jaringan outlet yang luas dan dukungan purna jual laboratorium modern, masyarakat kini memiliki akses lebih mudah untuk kembali terhubung dengan dunia.

Penulis : Adv-Team

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • Signia
  • gangguan pendengaran
  • alat bantu dengar
  • Teknologi
  • Hearing Aid
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Riset BRIN: Faktor emisi karbon Jawa-Sumatra tertinggi di Indonesia
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Ditindak Polisi, Pemotor Lawan Arus Ngamuk di Lebak Bulus
• 11 jam laluokezone.com
thumb
Cekcok Gara-Gara Cipratan Air, Wanita Ini Dianiaya Pengendara Motor
• 21 jam laluokezone.com
thumb
Timnas Jerman Pilih Winston-Salem sebagai Markas Piala Dunia 2026
• 1 jam lalutvrinews.com
thumb
Presiden Prabowo Kumpulkan Seluruh Pimpinan TNI di Istana, Bahas Apa?
• 6 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.