Cara Negara Pulihkan Sawah Terdampak Bencana Sumatera, Bakal Gaji Petani Lewat Skema Padat Karya

kompas.tv
16 jam lalu
Cover Berita
Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman berdialog dengan petani di Desa Pinto Makmur, Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara, Aceh, Kamis (15/1/2026). (Sumber: ANTARA/Harianto)

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengungkapkan cara yang akan dilakukan negara untuk memulihkan sawah yang terdampak banjir dan longsor di Sumatera.

Andi mengatakan negara akan menggaji petani lewat skema padat karya untuk memulihkan sawah yang terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Dengan begitu, produksi pangan nasional bisa tetap terjaga.

“Melalui skema ini, petani tidak hanya memulihkan lahan pertanian, tetapi juga memperoleh pendapatan selama proses pemulihan berlangsung,” ujar Mentan di Jakarta, Jumat (16/1/2026), dikutip dari ANTARA.

Mentan mengatakan pemulihan sawah-sawah yang rusak di tiga provinsi tersebut juga akan melibatkan langsung para pemilik lahan.

Baca Juga: Menko Muhaimin Sebut Kemiskinan Nasional Diproyeksikan Naik Imbas Banjir Sumatera

Meski pemilik sawah yang akan memperbaikinya, kata dia, pemerintah pusat akan menanggung biayanya.

“Jadi saudara kita punya pendapatan, sementara benih dibantu gratis, pengolahan tanah, perbaikan irigasi semuanya dibantu pusat,” ujarnya.

Andi juga menegaskan upaya ini merupakan perintah langsung Presiden Prabowo Subianto.

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

1
2
Show All

Sumber : ANTARA

Tag
  • andi amran sulaiman
  • skema padat karya
  • Menteri Pertanian
  • bencana sumatera
  • sawah terdampak bencana
  • pemulihan sawah
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Film Alas Roban Raih 176 Ribu Penonton di Hari Pertama Tayang
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Disdik Kepri Rencanakan Tambah 2 SMKN pada 2026
• 2 jam lalutvrinews.com
thumb
Bukti Baru Ungkap Riwayat Mars: Dulu Mirip Bumi, Pernah Punya Samudra Raksasa
• 9 jam lalukumparan.com
thumb
Zodiak yang Segera Lepas dari Masalah Keuangan: Virgo Lega, Capricorn Pulih
• 8 jam lalugenpi.co
thumb
Film One Battle After Another Hadir di HBO Max
• 9 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.