Hobart International: Janice Tjen/Katarzyna Piter Sukses Raih Juara!

kumparan.com
13 jam lalu
Cover Berita

Janice Tjen bersama petenis Polandia, Katarzyna Piter, menjuarai sektor ganda putri Hobart International 2026 (WTA 250) usai mengalahkan Magali Kempen (Belgia)/Anna Siskova (Ceko) dalam partai final yang digelar di Hobart International Tennis Centre, Australia, pada Sabtu (17/1). Skor akhir 6-2 dan 6-2.

Set pertama berjalan di bawah kendali Janice/Piter yang langsung menekan di awal gim pembuka dan memaksa Kempen/Siskova tertinggal 40:0, sebelum akhirnya menyegel keunggulan 1-0. Memasuki fase tengah set, Janice/Piter terus menempel dan menekan lawan, memaksa Kempen/Siskova beberapa kali bermain dari lebih defensif pada poin-poin kunci.

Setelah sempat saling break hingga skor 2-2, Janice/Piter kembali memanfaatkan peluang break point di gim kelima dan keenam, memaksa lawan kehilangan servis lagi dalam set ini. Menjelang akhir, Janice/Piter tidak hanya mempertahankan intensitas, tetapi juga menunjukkan ketenangan saat momen penentu hadir. Mereka pun menutup set pertama 6-2.

Situasi set kedua kurang lebih sama. Kerja sama apik diperlihatkan Janice/Piter kembali melepas pukulan demi pukulan yang sulit diatasi oleh Kempen/Siskova.

Janice/Piter bermain solid dan dengan cepat memimpin 15:0 dan 30:0 saat menerima servis Kempen/Siskova sebelum menuntaskan gim pertama lewat tekanan konsisten hingga 40:15 untuk break cepat dan unggul 1-0.

Momentum itu terus dijaga Janice/Piter sempat kehilangan servis di gim ketiga setelah tertahan di 15:40, tetapi respons mereka langsung positif dengan membangun tekanan di poin-poin awal gim keempat bahkan menciptakan dua break point beruntun dan menjauh 4-1. Pada gim penutup, Janice/Piter menghadapi match point beruntun pada skor 30:40 dan 40:40, sebelum akhirnya menang 6-2.

Setelah 30 tahun berlalu, akhirnya ada petenis Indonesia yang menjuarai ganda putri Hobart International. Janice Tjen mengikuti jejak Yayuk Basuki yang menjuarai edisi 1996 bersama Kyoko Nagatsuka asal Jepang.

Selain itu, ini juga gelar ganda kedua Janice dan Piter saat main bersama. Sebelumnya, mereka juara Guangzhou Open pada Oktober 2025.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
33,2 Persen Petugas Haji Perempuan Kemenhaj: Lebih Hadirkan Suasana Keibuan Bagi Jemaah
• 14 jam laluliputan6.com
thumb
Pertagas Terapkan Teknologi Migas untuk Bersihkan Pipa Air Desa
• 12 jam lalumediaindonesia.com
thumb
President University Resmikan ICPI–PU untuk Perkuat Kolaborasi Pendidikan Indonesia–China
• 9 jam lalupantau.com
thumb
Jenderal Senior Iran Ancam Potong Tangan Trump jika Berani Invasi
• 19 jam laluokezone.com
thumb
Udinese Vs Inter: Gol Tunggal Lautaro Martinez Segel 3 Poin untuk Inter
• 2 jam lalumedcom.id
Berhasil disimpan.