BPBD Makassar Bantu Pencarian Pesawat ATR, Terjunkan 12 Personel, Ambulans, Rescue, dan Drone

fajar.co.id
6 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar ditejunkan untuk proses pencarian pesawat ATR 400 milik Indonesia Air Transport yang hilang kontak di langit Sulawesi Selatan, Sabtu (17/1/2026).

“Sejak sore, saya sudah sampaikan Tim BPBD Kota Makassar untuk bergabung dengan tim di lapangan guna membantu pencarian korban sekaligus menelusuri titik lokasi jatuhnya pesawat,” kata Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin.

Dia menegaskan, keterlibatan BPBD merupakan bentuk kepedulian dan dukungan penuh Pemerintah Kota Makassar dalam upaya kemanusiaan. Meski lokasi kejadian berada di wilayah administratif Kabupaten Maros, Pemkot Makassar tetap siap turun tangan.

“Ini musibah kemanusiaan. Pemerintah Kota Makassar siap bersinergi dan membantu semaksimal mungkin, termasuk dukungan personel dan peralatan,” tegasnya.

Sebagai bentuk kesiapsiagaan, BPBD Makassar meningkatkan respons penanganan darurat. Langkah ini dilakukan setelah menerima laporan hilang kontak pesawat ATR 400 rute Yogyakarta–Makassar.

Penguatan respons dilakukan melalui pengerahan personel, kesiapan sarana prasarana kebencanaan, serta koordinasi lintas instansi dalam operasi pencarian dan pertolongan.

Langkah tersebut merupakan tindak lanjut dari informasi resmi AirNav Makassar dan hasil koordinasi intensif dengan Basarnas sebagai leading sector operasi SAR.

Dalam operasi terpadu ini, BPBD Makassar mengambil peran sebagai pendukung pencarian dan penanganan dampak kebencanaan. BPBD juga turut berperan sebagai koordinator shelter pencarian.

Kepala BPBD Kota Makassar, Dr Fadli Tahar, mengatakan keterlibatan pihaknya dilakukan atas arahan langsung Wali Kota Makassar. Menurutnya, ini adalah bentuk kehadiran pemerintah dalam situasi darurat.

“Atas arahan Bapak Wali Kota, kami diminta bergerak cepat. Dalam kondisi seperti ini, demi kemanusiaan, tidak mengenal batas wilayah,” ujar Fadli.

Dalam penguatan respons, BPBD Makassar mengerahkan 12 personel. Selain itu, disiagakan dua unit mobil ambulans, dua unit mobil rescue, serta satu unit drone untuk pemantauan udara.

“Ini kan tujuan penerbangan adalah Makassar. Jadi kesiapsiagaan menjadi tanggung jawab moral kami,” tambahnya.

Fadli memastikan seluruh personel BPBD bekerja dalam rantai komando operasi SAR yang dipimpin Basarnas. Fokus dukungan meliputi kesiapan shelter, logistik, dan penanganan kedaruratan.

“Kami tidak mengambil alih kewenangan. Kami hadir untuk memperkuat tim gabungan. Semua langkah dilakukan terukur dan terkoordinasi,” tegasnya.

BPBD Makassar juga memastikan kesiapan menambah dukungan personel dan peralatan sesuai perkembangan situasi di lapangan.

“Informasi lanjutan akan kami sampaikan secara resmi dan berkala,” katanya.

Hingga kini, proses pencarian masih berlangsung. Tim gabungan terus menyisir sejumlah titik yang diduga menjadi lokasi jatuhnya pesawat berdasarkan data radar dan informasi warga.
(Arya/Fajar)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tito Ingatkan Aceh, Sumut, dan Sumbar Bijak Gunakan TKD Usai Tak Dipangkas
• 5 jam lalukompas.com
thumb
Presiden Ukraina Umumkan Keadaan Darurat Energi
• 12 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Garuda Jaya Raih Tiga Poin Penting di Proliga 2026 Saat Hadapi Medan Falcons
• 22 jam laluviva.co.id
thumb
Isu Kemaritiman Makin Hilang dalam Diplomasi Indonesia
• 11 jam lalumediaindonesia.com
thumb
83 Orang Meninggal dalam Serangan AS ke Venezuela, Termasuk 32 Warga Kuba
• 11 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.