GenPI.co - Influencer Wardatina Mawa mengajukan dua syarat kepada suaminya, pengusaha Insanul Fahmi, untuk berdamai.
Syarat pertama ialah Insanul Fahmi harus meminta maaf kepada Mawa, keluarga, dan publik.
Sementara itu, syarat kedua ialah berkaitan dengan bukti Insanul Fahmi sudah menikah siri dengan artis Inara Rusli.
Insanul Fahmi sendiri mengaku sudah menikah secara siri dengan mantan istri vokalis Last Child Virgoun itu.
“Mawa mau minta bukti pernikahan siri terhadap Inara,” kata Kuasa Hukum Wardatina Mawa, Tommy Tri Yunanto, beberapa waktu lalu.
Tommy mengatakan pihaknya akan melakukan pertemuan dengan Insanul Fahmi pada pekan depan.
“Kami di hari Senin atau Selasa nanti akan adakan pertemuan untuk bisa membuktikan,” kata Tommy.
Tommy mengatakan pihaknya bersedia mendatangkan saksi dan pihak yang terlibat dalam pernikahan siri Insanul dan Inara.
“Membuktikan benar nggak, sih, ada nikah siri pada tanggal berapa, terus siapa sih ustaznya, siapa saksinya,” tutur Tommy.
Tommy menegaskan pihaknya akan menyiapkan konferensi pers untuk menyampaikan permintaan maaf terbuka sesuai permintaan Mawa. (jlo/jpnn)
Tonton Video viral berikut:




