Liverpool vs Burnley 1-1, The Reds Gagal Patahkan Tren Skor Imbang Empat Kali Berturut-turut

mediaindonesia.com
16 jam lalu
Cover Berita

MENJAMU Burnley, Liverpool hanya berhasil meraih satu poin setelah bermain imbang 1-1 dalam laga pekan 22 Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (17/1).

Tuan rumah berpeluang unggul terlebih dahulu ketika mendapat hadiah penalti pada menit 32. Cody Gakpo dilanggar di kotak penalti. Sayangnya, Dominik Szoboszlai gagal mengeksekusi penalti sehingga skor tetap 0-0.

The Reds unggul terlebih dahulu setelah Curtis Jones mencetak gol pada menit 42 menjelang akhir babak pertama. Hingga turun minum, Liverpool masih unggul 1-0.

Baca juga : Runtuhkan Liverpool, Harry Maguire Bawa MU ke Peringkat 9

Memasuki babak kedua, Liverpool gagal mempertahankan keunggulannya. Assist Florentino Luis pada menit 65 sukses dimanfaatkan Marcus Edwards ke gawang Alisson sehingga kedudukan berubah menjadi 1-1.
Skor 1-1 bertahan hingga akhir pertandingan sehingga tuan rumah harus puas berbagi masing-masing satu poin dengan Burnley. 

Dengan satu poin tambahan, Liverpool bertahan di posisi empat klasemen Liga Inggris dengan 36 poin. Liverpool tertinggal 14 poin dari Arsenal yang bermain imbang 0-0 dengan Nottingham Forest.

Sebaliknya, satu poin dari hasil seri belum berhasil mengerek Burnley keluar dari zona degradasi. Burnley kini bertengger di posisi 19 klasemen dengan mengemas 14 poin, berada di bawah Forest yang berada di posisi 17. (H-2)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Menhan Lantik 12 Tenaga Ahli DPN, Ada Noe Letto dan Anak Hotman Paris
• 12 jam laluokezone.com
thumb
[FULL] Pilot Profesional, Kapten Rama Bicara Soal Pengoperasian Pesawat dalam Kondisi Darurat
• 23 jam lalukompas.tv
thumb
Anggota Polisi Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan, Ada Pesan dari Pelaku di Samping Jasad Korban
• 7 jam lalurealita.co
thumb
India Open: Jonatan Christie Gagal Juara Usai Ditekuk Taiwan di Final
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Mesir Tegaskan Dukungan untuk Komite Administrasi Gaza dalam Upaya Stabilisasi Wilayah
• 10 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.