FAJAR, PANGKEP – Tim gabungan pencarian dan penyelamatan menemukan serpihan pesawat di kawasan Gunung Bulusaraung, Desa Tompobulu, Minggu pagi (18/1/2026).
Serpihan tersebut diduga berasal dari pesawat ATR 400 milik Indonesia Air Transport.
Manager Communication & PR PT Semen Tonasa, Didi Amin, mengatakan bahwa Tim Tonasa Reaksi Cepat (TRC) yang diterjunkan bersama tim gabungan berhasil mencapai puncak Gunung Bulusaraung pada Minggu, 18 Januari, dan menemukan sejumlah pecahan pesawat serta material lain di lokasi.
“Tim TRC Semen Tonasa bersama tim gabungan menemukan serpihan atau pecahan pesawat dan beberapa material lainnya di kawasan Gunung Bulusaraung,” kata Didi Amin, yang juga merupakan pengurus TRC Semen Tonasa.
Menurutnya, temuan serpihan tersebut menjadi petunjuk penting dalam upaya memastikan titik jatuh pesawat. Namun, proses pencarian masih terus dilakukan karena kondisi medan yang terjal dan berada di kawasan pegunungan.
“Untuk mendukung operasi di lapangan, tim kedua juga diberangkatkan menuju Gunung Bulusaraung dengan membawa logistik tambahan guna menunjang kebutuhan tim yang telah berada di puncak gunung,” paparnya.(fit)



