Dilantik Sebagai Tenaga Ahli Dewan Keamanan, Background Pendidikan Noe Letto Jadi Sorotan

viva.co.id
7 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA –Putra  Emha Ainun Nadjib alias Cak Nun, yakni Sabrang Mowo Damar Panuluh atau  dikenal sebagai Noe, vokalis band Letto resmi dilantik sebagai tenaga ahli Dewan Pertahanan Nasional, Kementerian Pertahanan. 

Karo Infohan Setjen Kemhan Brigjen TNI Rico Ricardo Sirait mengatakan bahwa Noe Letto beserta tenaga ahli lainnya akan bertugas memberikan masukan, kajian, dan rekomendasi sesuai bidang keahliannya untuk mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Dewan Pertahanan Nasional.

Baca Juga :
Jerman Ancam Absen di Piala Dunia 2026 Akibat Mulut Donald Trump
Motor Diizinkan Masuk Tol Wiyoto Wiyono Imbas Banjir

"Dalam mekanismenya, tenaga ahli menyampaikan masukan dan rekomendasi melalui forum dan tata kerja Dewan Pertahanan Nasional sesuai struktur yang berlaku," kata Rico kepada wartawan di Jakarta, Minggu.

Menyusul dengan dilantiknya Neo Letto sebagai tenaga ahli Dewan Pertahanan Nasional, seperti apa rekam jejak Neo? Berikut ini rangkumannya seperti dilansir dari berbagai sumber.

Noe merupakan anak pertama dari budayawan, Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun dari istri pertamanya, Neneng Suryaningsih. Semasa kecil Noe menghabiskan waktunya di Lampung. 

Dia menempuh pendidikan di SD 1 Yosomulyo, Lampung kemudian melanjutkan ke SMP Xaverius Metro, Lampung. Setelah lulus SMP, Noe kembali ke Yogyakarta dan meneruskan sekolah di SMU 7 Yogyakarta. 

Pada tahun 1997, Noe melanjutkan kuliah di perguruan tinggi prestisius Universitas Alberta, Kanada. Ia mengambil dua jurusan sekaligus, yaitu matematika dan fisika. 

Di Kanada, krisis moneter memaksa Noe hidup berjuang mandiri dengan menjalani pekerjaan paruh-waktu agar dapat memiliki uang yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari demi menyelesaikan pendidikan. 

Pada tahun 2003, Noe lulus dari Universitas Alberta dengan gelar Bachelor of Science dalam dua bidang, yaitu fisika dan matematika.

Karir di Industri Hiburan Tanah Air

Noe mulai mengenal musik sejak duduk di bangku SMP. Saat itu pamannya memberikan kaset bekas kumpulan lagu-lagu Queen. Setelah mendengarkan berulang kali, akhirnya dia mempunyai pikiran bagaimana membuat musik yang bisa menggerakkan rasa dan menggerakkan perasaan orang lain. Mulailah Noe bersentuhan dengan keyboard, alat musik yang pertama ia sentuh.

Beranjak SMU dirinya yang menempuh pendidikan di SMU 7 Yogyakarta bertemu dengan Ari, Dedy dan Patub. Pada waktu itu mereka belum membentuk band. 

Baca Juga :
Sering Dianggap Sepele, Pemotor Berteduh di Kolong Flyover Bisa Kena Denda
Kim Sang Sik Bongkar Rahasia Keganasan Vietnam di Piala Asia U-23
Deretan Game Simulasi Penerbangan dengan Grafis Paling Nyata, Dijamin Bikin Ketagihan!

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Manchester United Bantai City 2-0 dalam Liga Inggris
• 21 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Deretan Pemain Keturunan di Asia Bisa Jadi Opsi Timnas Indonesia Jelang ASEAN Cup 2026
• 18 jam laluviva.co.id
thumb
Tim SAR Fokus Cari Korban Selamat Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
• 9 jam laludetik.com
thumb
Ciri Orang Berperilaku Palsu yang Sering Tidak Disadari
• 5 menit lalubeautynesia.id
thumb
Terungkap 2 Tersangka Janjian Masturbasi di Bus TransJakarta
• 22 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.