GenPI.co - Pelatih Liverpool Arne Slot memberikan pembelaan seusai para suporter menyoraki anak asuhnya karena ditahan imbang Burnley.
"Kami merupakan tim Liverpool, bermain di Anfield, dan melawan Burnley. Jika kami tidak merasa kecewa dengan hasil imbang ini, justru itu yang patut dipertanyakan. Para pemain dan saya merasakan frustrasi yang sama seperti para suporter," kata Arne Slot dinukil dari Sky Sports, Minggu (18/1).
Liverpool menjamu Burnley pada pekan ke-22 Liga Primer Inggris 2025/26, Sabtu (17/1) malam WIB.
Bertanding di Anfield Stadium, Liverpool sempat membuka keunggulan pada menit ke-42 lewat gol yang dicetak Florian Wirtz.
Namun, Burnley mampu menyamakan kedudukan pada babak kedua, tepatnya menit ke-65 lewat aksi Marcus Edwards. Kedua tim pun harus puas bermain imbang 1-1.
Hasil ini memperpanjang catatan kurang memuaskan Liverpool, yang kini mencatatkan empat hasil imbang secara beruntun di kompetisi liga.
Sorotan tertuju kepada sebagian suporter Liverpool yang mengekspresikan ketidakpuasan dengan sorakan yang ditujukan kepada tim.
Arne Slot mengaku memahami reaksi para suporter yang merasa frustrasi dengan hasil tersebut.
Dirinya juga mengatakan bahwa kekecewaan itu dirasakan dirinya dan seluruh pemain Liverpool.
"Ini sangat membuat frustrasi. Dalam sepak bola, kadang satu tim hanya membutuhkan dua peluang untuk mencetak satu gol, sedangkan tim lain bisa menciptakan banyak peluang tetapi hasilnya sama," ujar Slot.
Slot menilai sorakan dari tribune bukan bentuk penolakan, melainkan luapan kekecewaan yang wajar.
Dia juga memberikan apresiasi kepada Burnley yang tampil disiplin dan solid saat bertahan, sehingga menyulitkan Liverpool sepanjang pertandingan.(*)
Jangan lewatkan video populer ini:



