Dapat Aduan Via Call Center 110, Polisi Cek Parkir Liar Rp 10 Ribu di Jaksel

detik.com
2 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Polisi mendapat aduan masyarakat melalui layanan darurat 110 terkait parkir liar dengan tarif Rp 10 ribu di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Pelapor mengadu dimintai tarif Rp 10 ribu untuk parkir motor selama 3 jam.

Polsek Metro Setiabudi langsung menangani aduan itu pada Kamis (16/1/2026) siang. Polisi mendatangi lokasi yang diadukan warga.

"Pelapor mengadukan adanya juru parkir yang memungut tarif parkir sepeda motor sebesar Rp 10 ribu untuk durasi sekitar tiga jam di pertigaan Sudirman Tower dan Plaza Semanggi," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto dalam keterangannya, Minggu (18/1/2026).

Baca juga: Warga Pilih Naik Delman Lintasi Banjir di Kelapa Gading, Kusir Raup Cuan

Aktivitas parkir tersebut menggunakan sebagian badan jalan. Personel Polsek Metro Setiabudi yang dipimpin Pawas Iptu Rudi Anton bersama anggota piket Binmas dan Pospol melakukan pengecekan ke lokasi.

"Dari hasil pemeriksaan, petugas menjelaskan bahwa tarif parkir roda dua yang berlaku di lokasi tersebut sebesar Rp 5.000 dengan durasi maksimal lima jam," jelasnya.

Polisi memberikan imbauan kepada jukir yang berada di lokasi agar tidak menggunakan badan jalan. Budi mengatakan layanan 110 menjadi sarana cepat bagi masyarakat untuk melaporkan gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Setiap laporan yang masuk melalui 110 akan segera ditindaklanjuti. Kami mengajak masyarakat aktif melapor jika menemukan praktik yang meresahkan," tutupnya.

Baca juga: Viral Mobil Lawan Arah Masuk Tol Dalkot dari Exit Tol, Berujung Ditilang


Simak juga Video: Kapolri Janji Respons Cepat Aduan Masyarakat Lewat Call Center 110




(dvp/haf)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gustavo Franca pisah dengan Persija
• 6 jam laluantaranews.com
thumb
Prajurit Korpasgat TNI AU Dikerahkan ke Lokasi Pesawat Jatuh di Maros
• 11 jam lalujpnn.com
thumb
Tak Hanya Curah Hujan Tinggi, Ini Penyebab Wilayah Bekasi Terendam Banjir
• 6 jam lalukompas.com
thumb
Korban Pesawat ATR 42-500 Sulit Dijangkau, Teknik Rappelling Digunakan dalam Proses Evakuasi
• 5 jam lalumerahputih.com
thumb
Final Piala Afrika 2025: Timnas Maroko Beri Peringatan Keras pada Senegal
• 11 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.