Deretan Fenomena Ini Bikin Jabodetabek Diprediksi Hujan Lebat hingga 23 Januari

detik.com
2 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi Jabodetabek akan diguyur hujan lebat sampai 23 Januari. Hujan lebat ini dipengaruhi oleh beberapa faktor.

BMKG menjelaskan bahwa ada beberapa kondisi atmosfer yang terjadi bersamaan. Akibatnya, peningkatan hujan terjadi.

"Peningkatan hujan ini dipengaruhi oleh beberapa kondisi atmosfer yang terjadi bersamaan," tulis BMKG melalui akun Instagram @infobmkg, Minggu (18/1/2026).

Baca juga: Jabodetabek Diprediksi Hujan Lebat Sampai 23 Januari

Adapun beberapa kondisi pemicu peningkatan hujan di Jabodetabek ialah sebagai berikut:

-Bibit siklon tropis 96S dan bibit siklon tropis 97S
-Seruakan dingin (cold surge)
-Aktifnya gelombang atmosfer Rossby & Kelvin
-Udara sangat lembab di berbagai ketinggian
-Labilnya atmosfer

Beberapa kondisi seperti bibit siklon dan udara lembab ini meningkatkan pertumbuhan awan cumulonimbus. Awan ini meningkat di sebagian besar wilayaha Jabodetabek.

"Kombinasi ini berpotensi meningkatkan pertumbuhan awan cumulonimbus di sebagian besar Jabodetabek," katanya.


Simak juga Video Januari Puncak Musim Hujan, BMKG Ingatkan Kewaspadaan di Jawa-NTT




(rdp/imk)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ditopang Penjualan Lahan, Laba Alam Sutera (ASRI) Berpotensi Melonjak di 2026 
• 11 jam laluidxchannel.com
thumb
Medan Terjal Hambat Evakuasi Korban dan Puing Pesawat ATR 42-500 di Bulusaraung
• 9 jam lalurctiplus.com
thumb
Cha Co. Hadirkan Misty Ritual Matcha untuk Dorong Gaya Hidup Mindful Nih Beauty!
• 6 jam laluherstory.co.id
thumb
Proses dan Jalur Evakuasi Korban ATR 42-500 Disiapkan
• 11 jam lalukompas.id
thumb
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Validasi Jadi Ujian Nyata Pilot
• 16 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.