Presiden Iran: Serangan ke Khamenei Artinya Deklarasi Perang Skala Penuh

detik.com
19 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Presiden Iran Masoud Pezeshkian memperingatkan bahwa setiap serangan terhadap pemimpin tertinggi, Ayatollah Ali Khamenei, berarti deklarasi perang. Pernyataan itu menanggapi pernyataan Presiden AS Donald Trump soal mencari pemimpin baru Iran.

"Serangan terhadap pemimpin besar negara kita sama saja dengan perang skala penuh dengan bangsa Iran," kata Pezeshkian dalam sebuah unggahan di X, dilansir AFP, Senin (19/1/2026).

Baca juga: Khamenei Salahkan AS-Israel Picu Demo Ricuh Tewaskan Ribuan Orang di Iran

Sebelumnya, Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, mengatakan aktor-aktor yang terkait dengan Amerika Serikat (AS) dan Israel bertanggung jawab atas pembunuhan 'beberapa ribu' orang selama protes anti-pemerintah. Demonstrasi berujung ricuh itu terjadi selama beberapa minggu di Iran.

"Mereka yang terkait dengan Israel dan AS menyebabkan kerusakan besar dan membunuh beberapa ribu orang selama protes yang mengguncang Iran selama lebih dari dua minggu," kata Khamenei seperti dilansir Al-Jazeera, Minggu (18/1).

Dia menuduh kedua negara itu terlibat langsung dalam kekerasan tersebut. Dia juga menyebut Presiden AS Donald Trump sebagai 'kriminal'.

Baca juga: Panas Iran Vs AS Menyengat hingga Forum Dewan Keamanan PBB

"Pemberontakan anti-Iran terbaru berbeda karena presiden AS secara pribadi terlibat," ujarnya.




(azh/azh)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Cara Kementerian Transmigrasi Cetak SDM Ber-DNA Digital Wujudkan Indonesia Emas 2045
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Presiden Uganda Menang Pemilu Lagi, Berhasil Amankan Periode Ketujuh
• 22 jam laluidntimes.com
thumb
Akan Jalani Ramadan Pertama Bareng Raissa Ramadhani, Arbani Yasiz Deg-degan
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Rehabilitasi 80 Daerah Irigasi di NTT Capai 85 Persen, BBWS NT II Pastikan Pasokan Air Petani Aman
• 26 menit lalutvrinews.com
thumb
Bulusaraung, Menara Karst dan Puncak yang Bertopi Kabut
• 4 jam lalukompas.id
Berhasil disimpan.