Denmark Jawab Ancaman Tarif Trump: Kami Berkomitmen untuk Menegakkan Kedaulatan Kami

disway.id
7 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID – Tak berselang lama, Denmark jawab ancaman tarif Trump sebagai salah satu bentuk usaha Amerika untuk menguasai Greenland.

Dalam situs resminya, Denmark menuliskan bahwa pihaknya bersama dengan beberapa negara NATO lainnya menyampaikan komitmen untuk memperkuat wilayah Artik.

Dengan tegas Denmark menyampaika bahwa pihaknya Finlandia, Prancis, Jerman, Belanda, Norwegia, Swedia, dan Inggris Raya bahwa ancaman tarif 10 persen dan pada Juni 20 persen untuk negara tersebut akan menyebabkan dampak yang negatif.

Diterbitkan pada 18 Januari lalu, Denmark juga menyampaikan bahwa latihan militer yang dilakukan bersama negara NATO lainnya bukanlan ancaman bagi siapa-pun.

BACA JUGA:Trump Sanksi Kenaikan Tarif 10 Persen 8 Negara Eropa Pasca Kirim Pasukan ke Greenland, Akan Naik Jika Denmark Tak Mau Jual

BACA JUGA:Kurang Puas Obok-Obok Venezuela, Trump Juga Mau Caplok Greenland

“Sebagai anggota NATO, kami berkomitmen untuk memperkuat keamanan Arktik sebagai kepentingan bersama transatlantic”.

“Latihan Denmark yang telah dikoordinasikan sebelumnya, ‘Arctic Endurance’, yang dilakukan bersama Sekutu, menanggapi kebutuhan ini. Latihan ini tidak menimbulkan ancaman bagi siapa pun”.

“Kami sepenuhnya bersolidaritas dengan Kerajaan Denmark dan rakyat Greenland”.

“Berdasarkan proses yang dimulai minggu lalu, kami siap untuk terlibat dalam dialog berdasarkan prinsip kedaulatan dan integritas teritorial yang kami dukung dengan teguh”.

BACA JUGA:Ketegangan AS-Denmark Meningkat, Kontroversi Greenland hingga Pemanggilan Diplomat

BACA JUGA:Trump Ingin Caplok Greenland dan Terusan Panama, Perdana Menteri Denmark: Greenland Milik Warga Greenland

“Tarif mengancam untuk merusak hubungan transatlantik dan berisiko menyebabkan spiral penurunan yang berbahaya”.

“Kami akan terus bersatu dan terkoordinasi dalam tanggapan kami. Kami berkomitmen untuk menegakkan kedaulatan kami,” tulis pernyataan tersebut.

Sebelumnya Donald Trump selaku Presiden Amerika menyampaikan bahwa Greenland merupakan wilayah yang sangat strategis dan dibutuhkan oleh Amerika.

  • 1
  • 2
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bocah 12 Tahun Kritis usai Diserang Ikan Hiu di Perairan Sydney Australia
• 5 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Waskita Karya (WSKT) Eksekusi Proyek Sekolah Rakyat Tahap II Senilai Rp3,87 Triliun
• 8 jam lalubisnis.com
thumb
Gempa M 4,0 Guncang Anyer Banten
• 11 jam laludetik.com
thumb
6 Gugatan Masuk ke MK Berkaitan KUHP, Wamenkum: Prediksi Kami 14
• 1 jam lalujpnn.com
thumb
Menbud Fadli Zon Dorong Tahura Gunung Palasari Sumedang Jadi Cagar Budaya
• 5 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.