Kakek 79 Tahun di Bekasi Tewas Usai Terseret Arus Banjir

detik.com
8 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Seorang pria lanjut usia (lansia) tewas akibat terseret arus banjir di Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Korban bernama Namat (79) dievakuasi warga sekitar.

"Kita ditelepon, dikabari, sudah dievakuasi ke darat oleh warga. Korban sempat terseret arus," kata petugas Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bekasi, Rinto Butarbutar, Senin (19/1/2026).

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (18/1) kemarin pagi di Perumnas 3, Jalan Halmahera 10 RT 07 RW 06, Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur. Wilayah tersebut dilanda banjir cukup tinggi.

Baca juga: Mobil Listrik Tabrak Pembatas Jalan Kalibata Jaksel, Lalin Sempat Macet

"Bisa jadi mau evakuasi menyelamatkan diri karena di sana air sudah tinggi, lalu jatuh atau terpeleset. Infonya ada riwayat penyakit juga dia," katanya.

Korban saat itu berada di dekat jalan yang tergenang banjir dan arus banjir menguat. Warga sempat berusaha menarik korban, namun korban terseret ke aliran yang lebih deras. Setelah dievakuasi, jenazah korban diserahkan ke pihak keluarga.

"Korban ada dugaan riwayat penyakit stroke. Infonya langsung diserahkan ke keluarga," katanya.

Sementara itu, Kasie Logistik BPBD Kota Bekasi, Idham Kholid, mengatakan peristiwa itu bermula dari hujan lebat yang menyebabkan terjadinya banjir di sejumlah titik.

Baca juga: Viral Penumpang KRL Pingsan di Stasiun Matraman karena Kelelahan

"Hujan lebat dengan durasi cukup lama terjadi di Kota Bekasi yang mengakibatkan terjadinya genangan di beberapa titik di seluruh Kota Bekasi, terutama di Perumnas 3," kata Idham.

"Tim BPBD mendapat laporan adanya korban meninggal yang terseret arus, korban berhasil dievakuasi masyarakat pada pukul 09.00 WIB namun nyawanya tidak tertolong," imbuhnya.




(jbr/mei)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Video: Istana Buka Suara Soal Ponakan Prabowo Masuk BI
• 2 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kena OTT KPK, Wali Kota Maidi Punya Harta Nyaris Rp 17 Miliar
• 9 menit lalurealita.co
thumb
Saham OASA-SOFA Cs Terbang di Tengah Katalis Proyek WTE
• 9 jam laluidxchannel.com
thumb
Kebakaran Hutan di Chili, 15 Orang Tewas
• 13 jam lalukumparan.com
thumb
Banjir Kepung Jakarta Utara, Motor Diizinkan Masuk Tol
• 22 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.