Bekasi, tvOnenews.com – Viral sebuah video di media sosial yang memperlihatkan mayat mengambang di tengah banjir di Kelurahan Aren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi pada Minggu (18/1/2026).
Salah satu akun yang mengunggah video ini adalah akun X @txtdrbekasi.
Dari video yang dilihat pada Senin (19/1/2026), tampak mayat tersebut hanyut terbawa arus banjir di tengah permukiman warga.
Perekam video yang menyaksikan langsung peristiwa tersebut terdengar panik.
“Mama ada orang hanyut,” katanya.
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi Idham Kholid membenarkan soal peristiwa di video itu.
Dia memastikan banjir yang melanda Bekasi Timur menelan korban jiwa.
“Iya betul,” ujarnya.
Idham menyebut korban bernama Namat (70). Pria lanjut usia itu diduga terseret derasnya arus banjir saat melanda kawasan Perumnas 3.
Warga yang mengetahui kejadian tersebut sempat berupaya melakukan pertolongan dan mengevakuasi korban.
Akan tetapi, meski berhasil dievakuasi, nahas nyawa korban tidak dapat diselamatkan.
“Tim BPBD mendapat laporan adanya korban meninggal yang terseret arus. Korban berhasil dievakuasi masyarakat pada pukul 09.00 WIB namun nyawanya tidak tertolong,” terangnya. (Foe Peace Simbolon/VIVA/nsi)



