Jakarta, IDN Times - IDN Times kembali menggelar program Semangat Awal Tahun (SAT) 2026 yang digelar pada 14-15 Januari 2026 di IDN HQ, Jakarta Selatan. Forum ini digelar untuk memberikan gambaran awal tahun terkait arah kebijakan pemerintah, khususnya di 440 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Tema SAT tahun ini adalah “Menuju Pertumbuhan Berkualitas”, dengan sasaran utama audiens milenial dan Gen Z. Program ini menjadi ruang temu antara kebijakan, realitas, dan harapan generasi muda.
Acara dibuka dengan diskusi bersama Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa. Menkeu menyampaikan keyakinan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 6 persen pada 2026 dapat dicapai jika kebijakan fiskal dan moneter berjalan selaras.
"Ya 2026 saya percaya dengan lebih sinkronnya kebijakan kita, 6 persen gak akan sulit dicapai," kata Purbaya, yang menargetkan pertumbuhan ekonomi sudah mendekati angka tersebut pada kuartal I-2026.


:strip_icc()/kly-media-production/medias/2913249/original/058240300_1568693252-KPK_1.jpeg)
