Liputan6.com, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas melalui video conference dengan sejumlah anggota Kabinet Merah Putih yang berada di Jakarta, Senin (19/1/2026). Prabowo memimpin rapat dari London, Inggris, disela-sela kunjungan kerjanya.
Sekretaris Kabinet (Seskab) Letkol Teddy Indra Wijaya mengatakan rapat tersebut membahas perkembangan Satuan Tugas (Satgas) Penertiban Kawasan Hutan. Ada pun, Satgas tersebut dibentuk Prabowo pada Januari 2025.
Advertisement
"Rapat membahas perkembangan Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan yang dibentuk oleh Presiden Prabowo sejak Januari 2025, atau dua bulan setelah beliau dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia," ujar Seskab Teddy melalui akun Instagram Sekretariat Kabinet, Senin (19/1/2026).
Rapat tersebut dihadiri secara virtual oleh Jaksa Agung ST Burhanuddin, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Nusron Wahid, Menteri Hukum Suprstman Andi Agtas, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, serta Kepala BPKP Yusuf Ateh.
Sementara dalam rapat tersebut, Prabowo didampingi oleh Menteri Luar Negeri Sugiono, Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, dan Sekretaris Kabinet RI Teddy Indra Wijaya. Mereka tengah berada di London mendampingi Prabowo dalam rangka kunjungan kerja.
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto tiba di London, Inggris Minggu malam 18 Januari 2026 dalam rangka melakukan kunjungan kerja. Kunjungan tersebut bertujuan memperkuat hubungan bilateral dan kemitraan strategis antara Indonesia dan Inggris.


