BI: Juda Agung Mundur dari Deputi Gubernur Sejak 13 Januari 2026

cnbcindonesia.com
3 jam lalu
Cover Berita
Foto: CNBC Indonesia/Muhammad Sabki

Jakarta, CNBC Indonesia-Bank Indonesia (BI) buka suara terkait pengunduran diri Juda Agung sebagai Deputi Gubernur BI.

"Kami mengkonfirmasi bahwa Deputi Gubernur Bank Indonesia, Bapak Juda Agung, telah mengajukan pengunduran diri kepada Presiden RI, terhitung sejak tanggal 13 Januari 2026," kata Ramdan Denny Prakoso, Kepala Departemen Komunikasi BI, dalam keterangan tertulis, Senin (19/1/2026)


Baca: Juda Agung Bakal Gantikan Thomas Jadi Wamenkeu? Begini Kata Purbaya!

Gubernur BI Perry Warjio telah menyampaikan rekomendasi calon pengganti Juda kepada Presiden Prabowo Subianto. Calon tersebut kemudian diusulkan melalui Surat Presiden kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Hal ini diatur pada Pasal 41, Pasal 48, dan Pasal 50 UU Bank Indonesia sebagaimana terakhir diubah oleh UU No. 3 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU P2SK).

Adapun calon yang diusulkan adalah Thomas Djiwandono, Dicky Kartikoyono, dan Solikin M Juhro.

"Atas kekosongan jabatan Deputi Gubernur tersebut maka Gubernur Bank Indonesia telah merekomendasikan calon kepada Presiden. Selanjutnya, Presiden mengusulkan dan mengangkat Deputi Gubernur terpilih sebagaimana persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat," paparnya.

BI, lanjut Ramdan akan tetap fokus dalam menjaga stabilitas nilai tukar rupiah, memelihara kelancaran sistem pembayaran, dan menjaga stabilitas sistem keuangan yang mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

"Termasuk saat ini Bank Indonesia akan fokus pada pelaksanaan Rapat Dewan Gubernur Januari 2026 yang keputusannya akan diumumkan pada Rabu, 21 Januari 2026," terangnya.


(mij/mij)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Uang Kartal BI Naik 12,09%, Transaksi Digital Tetap Melaju

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pencarian Korban Pesawat ATR 42-500 Diperluas, Tim SAR Gabungan Masuk dari 2 Arah
• 18 jam lalufajar.co.id
thumb
Fakta-Fakta Banjir di Jalur Rel Kereta Api: 116 KA Batal, Puluhan Ribu Penumpang Terdampak
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
John Herdman maklumatkan timnya sebagai "Garuda baru"
• 1 jam laluantaranews.com
thumb
Walkot Madiun Usai Terjaring OTT KPK: Doakan Saya Sehat
• 2 jam laludetik.com
thumb
Pakai Standar Baru Global, Berapa Tingkat Kemiskinan Indonesia?
• 1 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.