Korban Kedua Pesawat ATR 42-500 Ditemukan Meninggal: Perempuan, Posisi 500 Meter dari Puncak Gunung

kompas.tv
8 jam lalu
Cover Berita
Visual sejumlah personel SAR Gabungan saat menemukan serpihan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Minggu (18/1/2026) pagi. Korban kedua kecelakaan pesawat ATR 42-50 kembali ditemukan tim SAR Gabungan, Senin (19/1). (Sumber: Istimewa via Basarnas)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim SAR gabungan kembali menemukan satu korban pesawat ATR 42-500 jatuh di Gunung Bulusaraung, Desa Tompo Bulu, Kecamatan Ballocci, Kabupaten Pangkep (Pangkajene dan Kepulauan), Sulawesi Selatan (Sulsel).

Kepala Basarnas RI, Marsekal Madya TNI Muh Syafii menyebut korban kedua ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, pada Senin (19/1/2026). Menurut penuturannya, korban berjenis kelamin perempuan.

"Kemarin (18/1) kita sudah menemukan satu korban, hari ini (19/1) juga telah ditemukan satu korban," kata Syafii dalam keterangannya, Senin.

"Informasi yang kita dapatkan berjenis kelamin perempuan."

Baca Juga: Presiden Prabowo Sampaikan Dukacita Atas Kecelakaan Pesawat ATR 42-500

Ia menyebut korban kedua ditemukan tim SAR gabungan pada kedalaman 500 meter dari puncak Gunung Bulusaraung.

"Lokasi kejadian berada dalam kondisi tebing yang sangat terjal, curam. Korban diperkirakan ada di 500 meter dari puncak gunung Bulusaraung," jelasnya, dikutip dari video KompasTV.

Meski demikian, ia belum dapat mengungkapkan ihwal identitas korban, pasalnya hal itu merupakan ranah tim DVI (Disaster Victim Identification) Polri.

Ia hanya memastikan, saat ini tim SAR gabungan masih berupaya melakukan proses evakuasi terhadap korban tersebut.

"Untuk menentukan identitas dari korban tentunya bukan dari kita. Yang ingin saya sampaikan saat ini sedang dalam upaya proses evakuasi," tuturnya.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • pesawat atr jatuh
  • korban pesawat atr jatuh
  • korban pesawat atr ditemukan
  • gunung Bulusaraung
  • evakuasi korban
  • atr 42 500
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bursa Transfer BRI Super League: Malut United Datangkan Gelandang Petualang dari Brasil
• 23 jam lalubola.com
thumb
Truk Boks Terbalik di Tol Jagorawi Arah Jakarta, Diduga Alami Aquaplaning
• 6 jam laludetik.com
thumb
Delapan Keluarga Sudah Pemeriksaan Ante Mortem, Pemeriksaan Post Mortem Masih Tunggu Jenazah Korban ATR 42-500
• 5 jam laluharianfajar
thumb
Mobil Listrik Super Duper Mewah dari Jaguar ini Diprediksi Tidak Akan Laku
• 2 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Nadiem Tanya Eks Anak Buah di Sidang: Apakah Integritas Saya Kuat?
• 23 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.