Pramono Janji Tuntaskan Tanggul: Dulu Ahok Bilang Kalau Bocor Sampai Monas

detik.com
4 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menjamin Pemprov DKI akan menyelesaikan pembangunan tanggul pantai atau National Capital Integrated Coastal Development (NCICD). Pramono menyinggung ucapan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) soal risiko jika tanggul bocor.

"Yang dulu sempat heboh ketika Pak Ahok menyampaikan kalau ini bocor bisa sampai Monas, maka sekarang ini kita menyelesaikan itu," kata Pramono di Kawasan Petojo Utara, Jakarta Pusat, Selasa (20/1/2026).

Baca juga: Pramono Sebut Banjir di Jakut Lama Surut karena Ada Rob

Pramono menjelaskan Pemprov DKI fokus menyelesaikan tanggul di wilayah Jakarta Utara sebagai bagian dari NCICD. Langkah itu dilakukan sambil menunggu arahan dari pemerintah pusat terkait proyek Giant Sea Wall.

Menurut Pramono, Jakarta awalnya mendapatkan porsi pembangunan Giant Sea Wall sepanjang 12 kilometer. Dia mengatakan saat ini ada penambahan menjadi total 19 kilometer.

"Mau 12, mau 19, Jakarta akan mengerjakan. Tapi kapan dimulainya, kita menunggu arahan pemerintah pusat. Rencananya groundbreaking itu bulan September tahun ini," ujarnya.

Pramono mengatakan pengerjaan NCICD yang menjadi kewenangan Jakarta akan dikebut. Dia mengatakan tanggul di Ancol sudah rampung.

"Alhamdulillah yang di ruas Ancol sudah kami selesaikan. Sekarang tinggal beautifikasi," jelasnya.

Pramono mengatakan tanggul pantai yang dibangun Pemprov DKI buka cuma beton. Dia meminta kawasan tanggul dilengkapi ruang terbuka hijau dan taman agar bisa dimanfaatkan masyarakat.

"Jangan hanya berdiri tembok atau beton saja, tapi juga ada tamannya," ucapnya.

Baca juga: DLH DKI Bakal Proses Hukum Pelaku Buang Sampah Liar di Laut Muara Baru Jakut




(bel/haf)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
TNI AL Gagalkan Penyelundupan 25 Ton Timah Senilai Rp12,5 Miliar di Perairan Bangka
• 2 jam laluokezone.com
thumb
Kemendagri Minta Pemda Antisipasi Kenaikan Harga Bapok Jelang Ramadan
• 18 jam laludetik.com
thumb
Menkum: WNI Gabung Tentara Asing Tanpa Izin Otomatis Kehilangan Kewarganegaraan
• 13 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Truk Hantam Separator JLNT Casablanca, Lalu Lintas Macet
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Blue Fire yang Memikat, Penambang yang Terhimpit: Overtourism di Kawah Ijen
• 16 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.