KPK Sita Uang Miliaran Rupiah Saat OTT Bupati Pati Sudewo

detik.com
7 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

KPK menyita duit saat operasi tangkap tangan (OTT) Bupati Pati Sudewo. KPK mengatakan uang itu berjumlah miliaran rupiah.

"Dalam peristiwa tertangkap tangan ini, tim juga mengamankan sejumlah uang dalam bentuk rupiah senilai miliaran rupiah," kata Jubir KPK Budi Prasetyo kepada wartawan di Gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2026).

Baca juga: KPK Duga Bupati Pati Sudewo Pasang Harga untuk Jabatan Pemerintah Desa

Budi mengatakan Sudewo diduga terlibat jual beli jabatan. Pengisian jabatan tersebut berada di lingkup desa.

"Terkait pengisian jabatan Kaur, Kasie, ataupun Sekdes (sekretaris desa)," kata Budi.

Budi menyebut Sudewo diduga mematok harga untuk jabatan tertentu. Dia mengatakan harga untuk tiap jabatan berbeda-beda.

"Ada (patokan harga). Jadi memang ada jumlah tertentu yang dipatok untuk mengisi suatu jabatan di lingkup pemerintah desa," kata Budi.

Sebelumnya, OTT di Pati, Jawa Tengah, dilakukan pada Senin (19/1). Sudewo sudah menjalani pemeriksaan di Polres Kudus. Dia kemudian dibawa ke Gedung KPK di Jakarta hari ini.

Simak Video: Bupati Pati Sudewo Tiba di Gedung KPK Usai Kena OTT




(kuf/haf)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Banjir Bekasi, Satu Remaja Meninggal Dunia Usai Tenggelam di Area Lapangan Sepak Bola
• 5 jam laluliputan6.com
thumb
Pemuda di Sampang Tepergok Selingkuhi Istri Orang, Motornya Dibakar Warga
• 10 menit lalurctiplus.com
thumb
Menhut tegaskan komitmen perlindungan hayati dengan Royal Foundation
• 12 jam laluantaranews.com
thumb
PT Citra Maritime Gugat Kapal Berbendera Singapura di PN Jakarta Pusat
• 10 jam lalujpnn.com
thumb
Intip Profil Dicky Kartikoyono, Kali Kedua Maju Jadi Calon Deputi Gubernur BI
• 7 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.