Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Surabaya, 5 Pelaku Penganiayaan Diburu Polisi

rctiplus.com
2 jam lalu
Cover Berita

SURABAYA, iNews.id - Pria ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah di Jalan Wonokusumo, Surabaya, Jawa Timur tepatnya di depan Warkop Black, Selasa (20/1/2026) dini hari. Korban berinisial UP (31), warga Kenjeran, diduga menjadi korban penganiayaan oleh lima orang tak dikenal.  

Menurut keterangan saksi mata bernama Mawi, korban sempat datang dengan mengendarai sepeda motor dalam keadaan sempoyongan dan penuh luka. Setibanya di lokasi, korban jatuh dan tak sadarkan diri hingga tewas dengan luka tusuk di bagian bawah ketiak kiri.  

"Kejadiannya sebelum subuh, warga tidak ada yang melihat pembacokannya cuma saat dia bawa motor tahu-tahu jatuh," kata Mawi.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Iptu Suroto ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Dia menyebutkan bahwa rekaman CCTV di sekitar lokasi menunjukkan korban dianiaya oleh lima orang pelaku. 

"Anggota di lapangan masih melakukan penyelidikan mengenai tersangkanya," ujar Iptu Suroto. 

Saat ini, Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, termasuk memeriksa saksi tambahan dan mengumpulkan bukti dari rekaman CCTV untuk mengungkap identitas para pelaku.  

"Dalam rekaman CCTV langsung terjadi penganiayaan ditusuk. Terjadi dua TKP di tempat penusukan itu korban sempat lari mengendarai sepeda motor dan berhenti di depan Warkop Black Jalan Wonokusumo, korban ditemukan terjatuh di situ," ucapnya.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prospek SBN 2026: Yield Terbatas, Ruang Cuan Kian Sempit
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
DPRD Bali Dukung Penyelesaian Polemik Lahan SMAN 1 Sidemen
• 13 jam lalurepublika.co.id
thumb
Wakil Walikota Batu Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan KDMP Desa Bumiaji
• 17 jam lalurealita.co
thumb
Rupiah Melemah, Inflow Asing ke Saham Big Caps Dinilai Belum Solid
• 21 jam lalubisnis.com
thumb
Peringatan Dini BMKG, Waspada Gelombang Tinggi Capai 4 Meter pada 20 23 Januari 2026 di Perairan Ini
• 9 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.