FAJAR, PANGKEP — Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi jenazah korban pesawat jatuh jenis ATR 42-500 ke posko utama di Desa Tompobulu, Kabupaten Pangkep, Selasa malam (20/1/2026).
Selanjutnya, jenazah langsung diberangkatkan ke RS Bhayangkara Kota Makassar untuk proses identifikasi dan penanganan lebih lanjut.
Kapolres Pangkep, AKBP M Husni Ramli, terlihat ikut mengangkat langsung jenazah korban yang baru berhasil dievakuasi dari jurang sedalam sekitar 500 meter di lereng Gunung Bulusaraung.
Jenazah tersebut merupakan korban kedua yang ditemukan oleh tim SAR gabungan di lokasi jatuhnya pesawat. Setelah proses evakuasi yang berlangsung penuh tantangan akibat medan ekstrem, jenazah dibawa ke posko utama sebelum diberangkatkan menuju RS Bhayangkara Makassar. (fit)



