MILAN, KOMPAS.TV - Pertandingan besar tersaji pada Matchday 7 fase liga Liga Champions 2025/2026 saat Inter Milan menjamu Arsenal.
Duel dua pemuncak klasemen liga domestik masing-masing ini akan berlangsung Rabu (21/1/2026) dini hari jam 03:00 WIB di Stadion San Siro, Milan.
Laga ini memiliki arti penting terutama bagi Inter Milan yang masih membutuhkan poin untuk mengamankan posisi di papan atas fase liga.
Sementara Arsenal datang dengan status nyaris lolos ke babak 16 besar usai tampil sempurna sepanjang kompetisi.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2025-26 Pekan Ini & Klasemen: Hadirkan Duel Inter Milan vs Arsenal
Inter Milan tengah berada dalam situasi wajib poin di Liga Champions.
Meski tampil konsisten di Serie A, tetapi Inter menelan dua kekalahan beruntun di Eropa setelah kalah dari Liverpool dan Atletico Madrid.
Tambahan tiga poin akan sangat krusial untuk menjaga peluang finis di delapan besar.
Di sisi lain, Arsenal tampil dominan sepanjang fase liga. The Gunners menyapu bersih enam pertandingan dengan kemenangan dan hanya kebobolan satu gol.
Arsenal hanya membutuhkan satu poin lagi untuk memastikan tiket ke babak 16 besar.
Inter Milan datang ke laga ini dengan kepercayaan diri tinggi berkat tren positif di kompetisi domestik. Namun, mereka harus kehilangan beberapa pemain penting.
Hakan Calhanoglu absen akibat cedera betis, Denzel Dumfries menepi karena cedera engkel, dan kiper cadangan Josep Martinez juga tidak tersedia.
Pelatih Cristian Chivu tetap mengandalkan duet Lautaro Martinez dan Marcus Thuram sebagai ujung tombak.
Keduanya menjadi tumpuan utama Inter untuk membongkar pertahanan solid Arsenal.
Arsenal datang ke Milan dengan modal performa impresif di Liga Champions.
Baca Juga: Rekap Hasil Liga Eropa Tadi Malam: Arsenal Ditahan Imbang Forest, Juventus Dipecundangi Cagliari
Namun, beberapa pemain dipastikan absen akibat cedera, yakni Riccardo Calafiori, Piero Hincapie, dan Max Dowman.
Kondisi Bukayo Saka masih diragukan setelah mengalami cedera ringan saat menghadapi Nottingham Forest.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV
- link live streaming Inter Milan vs Arsenal
- live streaming Inter vs Arsenal
- Inter Milan vs Arsenal Liga Champions
- jadwal Inter vs Arsenal
- siaran langsung Inter Milan vs Arsenal
- Liga Champions 2026




