Update! 1 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 dalam Perjalanan ke RS Bhayangkara untuk Identifikasi

kompas.tv
10 jam lalu
Cover Berita

PANGKEP, KOMPAS.TV - Dengan penuh kehati-hatian, tim SAR gabungan bersama TNI Angkatan Darat mengevakuasi korban kecelakaan pesawat di Pegunungan Bulusaraung, Maros, Sulawesi Selatan.

Proses evakuasi jenazah bukan tanpa hambatan. Hujan dan kabut di area gunung jadi tantangan tim SAR gabungan.

Tim SAR juga beberapa kali sempat tergelincir saat melewati lereng gunung yang curam dan licin.

Meski demikian berat tantangannya, tapi misi kemanusiaan pencarian korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 tetap jadi prioritas.

Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan pencarian akan terus dilakukan oleh TNI bersama tim SAR gabungan hingga seluruh korban ditemukan.

Hingga kini, meski dua jenazah korban kecelakaan pesawat telah ditemukan, namun masih belum bisa dievakuasi ke posko induk.

Pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport yang mengalami kecelakaan di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan pada Sabtu (17/01/2026) lalu mengangkut 7 kru dan 3 penumpang.

Dua jenazah ditemukan, sementara 8 lainnya masih dalam pencarian.

Sementara itu, keluarga seluruh penumpang pesawat ATR 42-500 bisa menjalani rangkaian pemeriksaan ante mortem dan pos mortem di Bidokes Polda Sulawesi Selatan.

Membahas soal skema pencarian dan evakuasi korban kecelakaan pesawat ATR 42-500, kita sudah bersama dengan Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Bangun Nawoko.

Baca Juga: Dokter Forensik Mabes Polri Turun Tangan Identifikasi Jenazah Korban ATR 42-500

#pesawatjatuh #pesawatatr #pangkep 

_

Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal berita ini? Komentar di bawah ya!

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV

Tag
  • pesawat jatuh
  • pesawat atr 42 500
  • pangkep
  • evakuasi korban pesawat
  • rs bhayangkara
  • tni
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bessent Tak Takut Eropa Lepas Surat Utang AS Imbas Krisis Greenland
• 26 menit laluidxchannel.com
thumb
Tak Kunjung Diperbaiki, Kades di Sragen Nekat Mandi Lumpur di Jalan Berlubang
• 13 jam lalukumparan.com
thumb
Kapolda Metro Jaya Rotasi Jajaran Pamen, Sejumlah Kasatreskrim dan Kapolsek Diganti
• 3 jam laludisway.id
thumb
Draf Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juni 2026, Selesai Dibahas pada November
• 18 jam lalukompas.com
thumb
Maidi Diduga Instruksikan Kepala DPMPTSP dan BKAD  Minta Uang Rp 350 Juta ke Yayasan STIKES Bhakti Husada Madiun
• 14 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.