JAKARTA – Mantan tersangka kasus tudingan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi), Eggi Sudjana, mengirim sebuah lagu yang diputar dalam program Rakyat Bersuara iNewsTV pada Selasa (20/1/2026).
Lagu tersebut direkam di Malaysia, kemudian dikirim kepada pengacara Eggi Sudjana, Kapitra Ampera, yang selanjutnya memutarnya dalam program tersebut.
“Itu BES buat di studio Malaysia, titip dengar kan oleh iNews ya,” demikian isi pesan Eggi kepada Kapitra.
Berikut lirik lagu tersebut:
Senang melihat orang susahSenyum bila orang jatuhSusah melihat orang senangHati sempit doa pun jauhSenang melihat orang susahSusah melihat orang senangKalau dengki jadi biasa syukur pun bakal hilang
Usai memutar lagu tersebut, Kapitra mengaku tidak mengetahui maksud lagu itu dan ditujukan kepada siapa.
Menanggapi hal tersebut, Anggota Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA), Kurnia Tri Royani, angkat bicara. Ia menilai lagu tersebut ditujukan kepada kelompok yang tidak lagi sepaham dengan Eggi.
“Itu lagu diperuntukkan untuk orang-orang yang menurut dia tidak lagi bersama dia. Orang-orang itu adalah yang dia pecat,” ujar Kurnia.
“Saya melihat wajah gembira di Bang DHL (Damai Hari Lubis) tadi, menunjukkan Bang DHL menikmati lagu tersebut,” sambungnya.
Original Article




