KBRI Phnom Penh Tangani 1.440 WNI yang Keluar dari Sindikat Penipuan Daring

okezone.com
5 jam lalu
Cover Berita

PHNOM PENH — Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Phnom Penh, Kamboja telah menerima kedatangan ribuan warga negara Indonesia (WNI) yang sebelumnya keluar dari sindikat penipuan daring (online scam) di berbagai provinsi di Kamboja. Selama periode 16–20 Januari 2026, KBRI Phnom Penh menerima 1.440 aduan WNI.**

Menurut keterangan resmi Kementerian Luar Negeri RI (Kemlu RI), gelombang kedatangan terbesar terjadi pada Senin (19/1/2026), sejumlah 520 WNI dalam satu hari. Arus kedatangan WNI diprediksi masih akan berlanjut selama beberapa waktu ke depan, terutama jika memperhatikan tren penindakan oleh aparat hukum setempat.

Permasalahan utama dari mereka adalah tidak memegang paspor dan menetap di Kamboja tanpa perizinan keimigrasian yang valid. Proses pendataan dan asesmen terus dilakukan terhadap WNI yang melapor ke KBRI.

Baca Juga :
Wakil Menteri Keuangan Thailand Mundur Imbas Tuduhan Penipuan Online di Kamboja

Pihak KBRI telah memulai pembuatan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) secara masif bagi para WNI yang telah melengkapi proses pendataan. WNI yang sakit telah dibawa ke fasilitas kesehatan. Per Selasa pagi (20/1/2026), terdapat 4 WNI yang telah kembali ke tanah air secara mandiri.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sentil Teddy Pardiyana Terkait Warisan, Sule: Misalkan Kurang Gua Tambahin
• 14 jam laluintipseleb.com
thumb
Pesan Bupati Sudewo ke Warga Pati: Tetap Tenang
• 18 jam lalukumparan.com
thumb
Dituding Lupakan Adzam, Sule Sindir Nathalie Holscher Cuma Gimmick
• 9 jam lalutvonenews.com
thumb
Tak Tayang di TV, Ini Link Live Streaming Liga Champions Inter Milan vs Arsenal yang Sedang Berlangsung
• 16 jam laluviva.co.id
thumb
Profil Toba Pulp Lestari (INRU) yang Izinnya Dicabut Pemerintah
• 23 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.