Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, kini pohon tersebut dievakuasi.
"Kejadian pohon tumbang di Jalan Pool Binamarga, Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanahsareal, dikarenakan hujan dan angin kencang yang melanda daerah tersebut dan kondisi pohon sudah rapuh atau keropos," kata Kalak BPBD Kota Bogor Dimas Tiko P Sasongko, Rabu (21/1/2026).
Dimas menyebutkan pohon tumbang dilaporkan warga terjadi siang tadi sekitar pukul 12.10 WIB. Pohon tumbang berada persis di dekat Kantor Kelurahan Kayu Manis. Pohon tumbang berjenis kayumanis dengan tinggi kira-kira 5 meter.
"Kejadian ini menyebabkan pohon jenis kayumanis tinggi 5 meter dan diameter 20 centimeter tumbang di dekat dengan Kantor Kelurahan Kayumanis," kata Diimas.
Dimas menyebut tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut. Saat ini pohon tumbang sudah dievakuasi.
"Korban jiwa maupun luka nihil. Kondisi saat ini assessment dan evakuasi pohon tumbang sudah selesai dilakukan," kata Dimas.
(sol/yld)



