Liputan6.com, Jakarta - Sebuah kantor Gadai di kawasan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, dibobol kawanan pencuri. Sejumlah iPhone raib. Aksi pelaku terekam kamera CCTV dan videonya viral di media sosial.
Peristiwa itu terjadi pada 15 Desember 2025 sekitar pukul 01.00 WIB. Dalam rekaman yang beredar, terlihat seorang pria berkaos merah mondar-mandir memantau situasi di luar kios. Sementara pelaku lain masuk ke dalam ruangan dengan menjebol plafon.
Advertisement
Plafon kios tampak rusak. Pelaku lalu mencari barang berharga. Dari kejadian tersebut, kerugian ditaksir mencapai sekitar Rp 88,2 juta.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto membenarkan. Dua orang pelaku ditangkap di Bojonggede pada 20 Januari 2026. Penangkapan dilakukan oleh Subdit 3 Tahbang/Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
"Tim Subdit 3 Tahbang/Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya telah berhasil menangkap tersangka M.N. (eksekutor) dan R.A.J. (memantau luar)," kata Budi dalam keterangannya, Rabu (21/1/2026).



/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2025%2F07%2F16%2F13e589b050a38a196f8ee75110fb89cd-20250716TOK11.jpg)
