Bandung, VIVA – Sebuah video lama yang memperlihatkan artis Ricky Harun tengah berkaraoke bersama sejumlah temannya mendadak viral dan menuai sorotan. Video tersebut menjadi bahan perbincangan karena Ricky terlihat ditemani beberapa perempuan yang disebut-sebut sebagai Lady Companion (LC).
Di tengah ramainya isu tersebut, seorang perempuan bernama Vierdha akhirnya angkat bicara. Ia muncul memberikan klarifikasi untuk meluruskan informasi yang beredar dan membantah keras tudingan bahwa dirinya merupakan LC yang menemani Ricky Harun dan kawan-kawan. Lalu, siapa dia? Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!
Vierdha menegaskan posisinya hanya sebagai perekam video, bukan bagian dari perempuan yang disebut-sebut menemani artis tersebut.
Klarifikasi ini, menurut Vierdha, ia sampaikan karena merasa tidak enak hati dengan istri Ricky Harun, Herfiza Novianti. Bahkan, ia mengaku telah berupaya menghubungi Herfiza secara langsung melalui pesan pribadi di Instagram.
"Aku juga udah coba chat jelasin ke istrinya, baru DM tapi belum dibales, aku kasih tahu aja kalau beritanya nggak bener," katanya dalam video klarifikasi yang tersebar di media sosial, dikutip Kamis 22 Januari 2026.
Vierdah menyebut hingga dirinya menyampaikan klarifikasi tersebut, pesan yang dikirimkan kepada Herfiza belum mendapatkan balasan. Meski begitu, ia merasa perlu menjelaskan duduk perkara yang sebenarnya agar tidak berkembang menjadi fitnah.
Pemilik akun media sosial Queivns itu juga menegaskan tidak memiliki hubungan spesial apa pun dengan Ricky Harun. Ia mengakui sempat beberapa kali diajak bertemu, namun selalu menolak karena mengetahui Ricky sudah berstatus sebagai pria berkeluarga.
Lebih lanjut, Vierdha meluruskan situasi dalam video yang beredar. Menurutnya, Ricky Harun saat itu tidak datang sendiri, melainkan bersama empat orang temannya. Total ada lima pria yang berkumpul, dan aktivitas mereka sebatas bernyanyi serta menikmati hidangan, termasuk minuman keras yang memang disediakan di tempat tersebut.
Vierdah mengungkapkan bahwa kejadian dalam video itu berlangsung pada tahun 2024 di Bandung. Ia juga mengklaim video tersebut tersebar ke publik bukan karena kesengajaan, melainkan akibat ponselnya yang hilang dicuri beberapa waktu lalu. Pencuri ponsel itu diduga sebagai pihak yang menyebarkan video Ricky Harun sedang berkaraoke.



