Bertemu Raja Charles III, Prabowo Bahas Pemulihan 57 Taman Nasional

okezone.com
10 jam lalu
Cover Berita

LONDON – Presiden Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Raja Inggris Charles III di London, Inggris, Rabu 21 Januari 2026.

Pertemuan tersebut menghasilkan komitmen kerja sama antara Indonesia dan Inggris dalam upaya pemulihan ekosistem dan pelestarian lingkungan hidup, khususnya di kawasan taman nasional Indonesia.

Baca Juga :
Usai Lawatan London, Prabowo Bertolak ke Davos Hadiri WEF

Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya menjelaskan, bahwa fokus utama pertemuan Prabowo dengan Raja Charles III adalah kerja sama di bidang lingkungan dan konservasi alam.

“Tadi Bapak Presiden bertemu dengan Raja Charles III. Intinya, terdapat kerja sama dan komitmen dari Inggris untuk membantu Indonesia dalam memperbaiki ekosistem serta mendukung pemulihan 57 taman nasional di Indonesia,” ujar Seskab Teddy kepada awak media di Bandar Udara Stansted, London, Inggris.

Menurut Teddy, kerja sama tersebut mencakup dukungan terhadap berbagai upaya konservasi yang telah dan sedang berjalan di sejumlah kawasan strategis. Salah satu yang menjadi perhatian adalah Taman Nasional Way Kambas di Lampung, yang selama ini dikenal sebagai pusat konservasi gajah Sumatra.

Baca Juga :
Nasib Toba Pulp Lestari Usai Izin Dicabut Prabowo, Pernah Disikat Luhut

“Yang sudah berlangsung saat ini, salah satunya di Taman Nasional Way Kambas terkait konservasi gajah,” lanjutnya.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Lebih dari 78 Juta Jamaah Padati Dua Masjid Suci Selama Rajab
• 8 jam lalurepublika.co.id
thumb
Merek Baru Changan, Dealernya Ada di Mana Saja?
• 3 jam lalumedcom.id
thumb
Mengapa ”Constitutional Complaint” Mendesak bagi Indonesia?
• 6 jam lalukompas.id
thumb
IMF Nilai Ekonomi RI Masih Kuat, Diprediksi Tumbuh 5% pada 2025 dan 5,1% di 2026
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Menkeu Purbaya Bakal Tindak Tegas Oknum Pajak Nakal: Kita Dibekingi 100% Presiden Prabowo!
• 37 menit lalukompas.tv
Berhasil disimpan.