GenPI.co - Artis cantik Pevita Pearce kaget ketika token listrik di rumahnya tiba-tiba berbunyi.
Pevita Pearce ternyata baru pertama kali mendengar bunyi token yang merupakan tanda segera habis.
Dalam unggahan di Instagram Story pribadinya pada 19 Januari 2026, Pevita Pearce terlihat sangat panik.
Pevita Pearce pun langsung mengecek meteran listrik di rumahnya. Dia mencari tahu sumber bunyi.
Wanita cantik itu sempat mengira bunyi yang keluar adalah bom yang akan meledak.
Pevita Pearce merasa sangat lega karena bunyi yang keluar bukan alarm bahaya di rumahnya.
Momen ketika Pevita Pearce dilanda kepanikan akibat suara token listrik pun viral di media sosial.
Apalagi, video berisi momen Pevita Pearce sedang terlihat panik juga diunggah di beberapa akun.
Banyak netizen yang tidak habis pikir ketika melihat Pevita Pearce panik saat token listrik berbunyi.
Para warganet membandingkan kondisi mereka yang sering mendengar bunyi token listrik dengan kepanikan yang dialami Pevita Pearce. (*)
Tonton Video viral berikut:



