Proyek Besar Raffi Ahmad dan Ajik Krisna di Bali Utara

bisnis.com
8 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, DENPASAR – Artis Raffi Ahmad bersama pengusaha oleh–oleh asal Bali, Ajik Krisna, dikabarkan bakal berinvestasi secara besar–besaran di Kabupaten Buleleng, Bali Utara, tepatnya di Desa Dencarik, Kecamatan Banjar.

Mengutip dari video TikTok yang diunggah @KrisnaOlehOlehBali, proyek yang akan dibangun Ajik Krisna bersama Raffi Ahmad adalah kampung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berada di atas lahan seluas 10 hektar. Lokasinya tidak jauh dari Krisna oleh–oleh di Lovina.

Raffi langsung datang ke Bali guna mengecek lahan. Dia datang menggunakan jet pribadi dan dijemput langsung oleh Ajik Krisna di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali. Dari sana mereka ke Buleleng menggunakan helikopter.

Ajik Krisna menjelaskan Raffi Ahmad akan membangun kampung UMKM di Bali Utara dengan tujuan memajukan pariwisata Buleleng.

"Jemput Raffi di Bandara, habis ini ke Singaraja (Buleleng) untuk mengecek lahan kampung UMKM," ucap Ajik Krisna dikutip dari video di tiktok @KrisnaOlehOlehBali.

Raffi menyebut Bali Utara memiliki potensi besar untuk maju jika dikembangkan, utusan khusus Presiden Prabowo Subianto ini mengajak generasi muda bersatu untuk kemajuan Bali Utara.

Baca Juga

  • Produksi Padi di NTB Meningkat 16,85% pada 2025
  • DPRD Setujui Penyertaan Modal Rp445 Miliar ke Bank BPD Bali
  • Survei BI: Curah Hujan Tinggi Pengaruhi Optimisme Konsumen di Bali

"Cerita Bali tidak akan pernah habisnya .... Bali bukan hanya satu titik. Bali itu luas dan Bali Utara menyimpan harapan besar untuk masa depan. Saat generasi muda bersatu, bergerak, dan saling menguatkan, bukan cuma Bali Utara. Banyak titik seluruh wilayah/daerah Indonesia yang punya potensi akan ikut maju. Semangat membangun Bangsa dengan kebersamaan. Jika kita tumbuh bersama, kita kuat bersama," bunyi unggahan di akun Instagram @Raffinagita1717.

Akan tetapi keberadaan proyek tersebut justru menimbulkan polemik bagi warganet Bali. Banyak netizen yang mengkhawatirkan alih fungsi lahan di lokasi investasi Raffi Ahmad tersebut akan berdampak negatif.

Pasalnya, beberapa waktu lalu Bali dilanda banjir akibat maraknya alih fungsi lahan di Daerah Aliran Sungai (DAS) dan di kawasan perbukitan yang seharusnya hijau.

Di satu sisi, banyak juga warganet yang mendukung investasi tersebut karena dinilai akan membuka lapangan kerja bagi warga Bali, khususnya warga Kabupaten Buleleng.

Sebagai tambahan informasi, Kabupaten Buleleng merupakan kabupaten terluas di Bali, letak geografisnya berada di pesisir Bali Utara.

Topografi wilayah yang terdiri dari kawasan pesisir dan perbukitan menyajikan pemandangan yang indah dan potensi besar untuk dikembangkan.

Selama ini Buleleng dikenal sebagai daerah penghasil cengkeh, kopi, anggur, hingga benur yang banyak diekspor ke luar negeri.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bangunan Outdoor SMAN 1 di Cirebon Ambruk, Siswa Luka dan Guru Tewas Serangan Jantung
• 28 menit lalurctiplus.com
thumb
BPBD Situbondo Imbau Pengguna Jalan Terkait Banjir Material Batu Lumpuhkan Jalur Pantura
• 7 jam lalunarasi.tv
thumb
WEF 2026: Prabowo Subianto Perkenalkan Konsep Prabowonomics
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Konflik Agraria Belum Usai, Legislator Gerindra Minta Pemerintah Buang Ego Sektoral demi Keadilan
• 18 jam lalusuara.com
thumb
Tak Janjikan Hasil, Hector Souto Pastikan Timnas Indonesia Beri yang Terbaik di Piala Asia Futsal 2026
• 2 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.