Rumah Warga di Rumpin Bogor Ambruk Diterjang Angin Kencang, Korban Ngungsi

detik.com
8 jam lalu
Cover Berita
Bogor -

Hujan deras disertai angin kencang sempat melanda kawasan Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Bogor, Jawa Barat. Akibatnya, salah satu rumah warga ambruk.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, M Adam Hamdani, mengatakan peristiwa itu terjadi pada Rabu (21/1/2026). Kerusakan terjadi pada bagian dapur hingga ruang tamu.

"Dikarenakan hujan deras dengan intensitas tinggi yang disertai angin kencang dan kondisi rumah sudah rapuh sehingga mengakibatkan rumah tersebut ambruk pada bagian dapur, kamar, dan ruang tamu," kata Adam, Kamis (22/1).

Baca juga: Imbas Banjir, Perjalanan TransJ-Mikrotrans Tersendat hingga Rute Dialihkan

Rumah tersebut dihuni oleh satu keluarga berisi lima orang. Warga kemudian melaporkan kejadian itu kepada petugas BPBD untuk dilakukan penanganan.

"Penanganan dilakukan selama 60 menit," jelas Adam.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun, akibatnya, penghuni terpaksa mengungsi ke tempat yang aman.

Baca juga: Titik-titik Genangan di Jakarta Pagi Ini, Tinggi Air Capai 50 Cm

"Korban mengungsi lima jiwa, mengungsi ke rumah saudara," ujar Adam.

Hingga saat ini, kerusakan pada rumah warga tersebut belum diperbaiki. Dibutuhkan penanganan lebih lanjut oleh dinas terkait.




(rdh/eva)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Seskab: Prabowo - Russell Group bahas kampus baru dan pertukaran dosen
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
Kronologi Perempuan Lompat ke Rel hingga Tewas Tertemper Kereta Api di Gondangdia
• 19 jam laluliputan6.com
thumb
Kronologi Kecelakaan Kereta Api Tabrak Mobil Avanza Tewaskan 9 Orang di Tebing Tinggi
• 7 jam lalurctiplus.com
thumb
RI-China Punya Proyek Baterai EV Rp 139 Triliun, Ini Kabar Terbarunya
• 23 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Indonesia Masters: Putri KW Sikat Wakil Taiwan dalam Tempo 45 Menit
• 23 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.