Rumah penduduk di Kwitang, Kecamatan Senen, Jakarta Utara (Jakut), dilanda kebakaran. Puluhan personel pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan ke lokasi.
"Objek terbakar rumah tinggal," kata petugas Command Center Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta, Kamis (22/1/2026).
Kebakaran dilaporkan warga melalui call center Jakarta Siaga 112 pada pukul 12.13 WIB. Rumah yang terbakar berlokasi di Jalan Kramat Kwitang III RT 08 RW 06, Senen, Jakpus.
Sebanyak 13 unit mobil damkar beserta 60 personel dikerahkan ke tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran. Proses pemadaman dimulai pukul 12.25 WIB.
Api dapat dipadamkan dan dilanjutkan proses pendinginan pukul 12.45 WIB. Petugas damkar lalu mengurai material terbakar di rumah tersebut dan menyemprot air agar api mati total sehingga tak terjadi penyalaan kembali.
Operasi pemadaman dinyatakan selesai pukul 13.00 WIB. Penyebab kebakaran rumah ini masih diselidiki. Kebakaran terjadi di permukiman padat.
Dalam video yang diterima, tampak api menyala di bagian atas, diduga lantai 3 dari rumah tersebut. Api berkobar dan asap hitam membubung dari rumah yang terbakar itu.
Belum diketahui kronologi dan kerugian akibat kebakaran ini. Tak ada korban terdampak kebakaran ini.
(jbr/mei)


