Angkot Tua Bakal Dimusnahkan dari Kota Bogor, Sopir Demo Blokade Jalan

kumparan.com
4 jam lalu
Cover Berita

Massa sopir dan pemilik angkutan kota (Angkot) menggelar aksi di Gedung Balai Kota Bogor, Kamis (22/1). Massa juga sempat memblokade Jalan Juanda yang berada di depan Balai Kota.

Massa yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pemilik dan Pengemudi Angkutan Kota Bogor menuntut Pemkot Kota (Pemkot) Bogor untuk membatalkan penghapusan usia kendaraan.

Pemkot Bogor dan Dinas Perhubungan (Dishub) merencanakan penghapusan sekitar 1.854 unit angkot berusia di atas 20 tahun yang mulai diberlakukan per 1 Januari 2026.

Para sopir dan pemilik angkot itu menyebut kebijakan yang diambil oleh Pemkot Bogor itu tanpa adanya audiensi terlebih dahulu dengan mereka.

Padahal, permohonan pertemuan telah mereka ajukan sejak 5 Januari 2026, namun hingga kini belum mendapat respons.

"Kami menolak keras program pemusnahan angkot di Kota Bogor, program pemusnahan angkot hanya akan menambah pengangguran di Kota Bogor," tulis spanduk yang dibawa sopir.

Sembari membawa spanduk bertuliskan kritik, massa aksi meminta untuk bertemu langsung dengan Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim dan perwakilan Dinas Perhubungan. Hal ini untuk mendiskusikan solusi terbaik yang tidak merugikan berbagai pihak.

Para sopir dan pemilik angkot menegaskan, pada prinsipnya mereka siap mengikuti kebijakan pemerintah, selama tidak merugikan mata pencaharian dan masih memberikan kepastian pemasukan bagi mereka.

"Kita minta kebijakan penghapusan angkot tua itu tidak usah. Kalau dihapus anak istri kita mau makan apa. Kalau memang mau dihapus kasih kami pekerjaan yang layak," ucap salah satu sopir angkot, Ganda.

Sementara itu, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Rio Wahyu Anggoro, mengatakan demo berlangsung tertib.

"Alhamdulillah demo hari ini berjalan sangat baik. Saya dibantu oleh Pak Dandim dari Brimob dan TNI jumlahnya sekitar 780 sekian kita tadi melihat mereka sangat baik menyampaikan aspirasi InsyaAllah ini berjalan tertib," ucap Rio.

Rio mengatakan tidak ada pengalihan arus. Polisi di lokasi membantu mengatur lalu lintas agar kendaraan tetap bisa lewat di depan Balai Kota.

"Alhamdulillah tidak ada (pengalihan arus). Bisa kita lihat lancar semua tadi mereka sudah berjanji kepada saya agar aspirasi disampaikan dengan baik mangkannya kami masukkan ke dalam semua supaya tidak mengganggu," ucapnya.

Massa saat ini sudah membubarkan diri.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Korban Banjir Sumatra dan Aceh Dapat Bantuan Rp 300 Juta dari Baznas Kota Semarang
• 8 jam lalujpnn.com
thumb
Prabowo Pantau Banjir Jakarta dari Swiss, Perintahkan Bentuk Tim Kajian
• 4 jam laludetik.com
thumb
Denmark Optimistis Tebus Kegagalan Lewat Play-off
• 18 jam lalutvrinews.com
thumb
Satu Nama, Banyak Doa: Ketika Tomas Trucha Membaca Aura Magis “Ronaldo, Lionel Messi, dan Ricardo Kaka” di Tubuh Pemain Muda PSM
• 56 menit laluharianfajar
thumb
14 Pejabat Eselon II Pemprov Sulsel Ikuti Job Fit, Erwin Sodding: Bisa untuk Iisi Jabatan
• 1 jam lalufajar.co.id
Berhasil disimpan.