Hubungan seksual jadi salah satu fondasi penting dalam kehidupan rumah tangga. Lebih dari sekadar aktivitas fisik, seks berperan besar dalam membangun kedekatan emosional, keintiman, serta rasa saling percaya antar-pasangan suami istri. Namun tanpa disadari, ada sejumlah kebiasaan sehari-hari yang justru dapat menurunkan kualitas hubungan seksual.
Mulai dari pola makan yang buruk hingga stres berkepanjangan, semua dapat berdampak pada gairah dan kepuasan intim pasangan. Lantas, apa saja aktivitas yang bisa membuat kualitas hubungan seksual menurun?
Ini Kebiasaan yang Merusak Kualitas Hubungan Seksual1. Terlalu Banyak Mengonsumsi Makanan Tidak Sehat
Makanan cepat saji umumnya mengandung kalori tinggi, gula berlebih, serta lemak jenuh. Kandungan tersebut dapat memperlambat aliran darah dalam tubuh. Jika dibiarkan, kondisi ini berpotensi memengaruhi performa dan kualitas aktivitas seksual.
2. Konsumsi Garam Berlebihan
Kebiasaan mengonsumsi makanan tinggi garam dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi. Hipertensi diketahui berkaitan dengan penurunan libido karena aliran darah menjadi kurang optimal, termasuk ke area vital.
3. Stres Berkepanjangan
Tekanan hidup yang terus-menerus dapat membuat tubuh mudah lelah dan pikiran dipenuhi rasa khawatir. Saat hormon stres diproduksi berlebihan dalam jangka panjang, keinginan untuk berhubungan intim pun cenderung menurun.
4. Kurang Tidur
Kurang tidur tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik dan mental, tetapi juga pada gairah seksual. Sebuah studi menunjukkan bahwa perempuan yang mendapatkan waktu tidur cukup cenderung memiliki kehidupan seksual yang lebih aktif dan berkualitas.
5. Rutinitas Seksual yang Monoton
Melakukan pola hubungan intim yang sama secara berulang dapat membuat kehidupan seksual terasa membosankan. Rutinitas tanpa variasi berisiko mengurangi gairah serta kedekatan emosional. Untuk mengatasinya, pasangan disarankan mencoba hal baru, baik dari segi suasana, waktu, maupun cara, agar hubungan tetap terasa segar.
6. Kecewa terhadap Tubuh Sendiri
Pandangan negatif terhadap tubuh dapat menurunkan rasa percaya diri dan berdampak langsung pada gairah seksual. Terlalu sering merendahkan diri justru memperburuk kondisi ini. Mulailah fokus pada kelebihan diri, merawat tubuh, serta menghabiskan waktu dengan orang-orang yang membuat Anda merasa nyaman.
Upaya Meningkatkan Gairah SeksualLangkah awal yang dapat dilakukan untuk mengatasi penurunan libido adalah berkonsultasi dengan tenaga kesehatan yang berkompeten di bidang kesehatan seksual. Dalam beberapa kasus, pemeriksaan seperti tes darah diperlukan untuk mengecek kadar hormon, gangguan tiroid, fungsi hati, atau kondisi medis lain yang mendasari masalah tersebut.
Penanganan libido rendah akan disesuaikan dengan penyebabnya. Edukasi seksual serta konseling pasangan dapat menjadi solusi, terutama jika permasalahan berkaitan dengan dinamika hubungan.


:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480882/original/056359700_1769069938-kecelakaan_di_Tol_Cipularang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3620465/original/087377600_1635841743-20211102-Waspada__Cuaca_Ekstrim_Ancam_Jabodetabek-1.jpg)

